REPUBLIKA.CO.ID, MUENCHEN -- Ketua Dewan Eksekutif Bayern Muenchen, Karl-Heinz Rummenigge, mengonfirmasi bahwa telah terjadi kesepakatan antara Muenchen dengan Liverpool terkait Thiago Alcantara. The Reds telah menyetujui kesepakatan mendatangkan Thiago ke Anfield senilai 20 juta poundsterling.
Kontrak pemain 29 tahun itu bersama Muenchen akan berakhir pada musim panas tahun depan. Ia dilaporkan telah menyetuji kontrak empat tahun bersama Liverpool dan akan mengenakan jersey nomor 6.
Pemain internasional Spanyol itu akan menjalani tes medis sebelum resmi diumumkan sebagai pemain baru Liverpool. Keberhasilan Liverpool ini sekaligus mengalahkan Manchester United yang juga tertarik mendatangkan Thiago.
"Saya dapat mengkonfirmasi bahwa FC Bayern dan Liverpool telah mencapai kesepakatan akhir. Itu adalah keinginan besar Thiago untuk mencoba sesuatu yang baru menjelang akhir kariernya,” kata Rummenigge, dilansir dari ESPN, Jumat (18/9).
Pelatih Bayern Muenchen, Hanis Flick, tak bisa berkomentar banyak mengenai kepastian kepergian anak asuhnya itu. Ia hanya bisa mengucapkan selamat kepada Juergen Klopp yang mendapatkan pemain top dan sosok hebat. “Hari ini kami semua sangat sedih dan itu sangat emosional,” ujarnya.
Thiago merupakan target utama Klopp untuk didatangkan pada musim panas ini sebagai kekuatan baru skuatnya di musim 2020/2021. Namun keinginan Klopp sempat terkendala karena klub tengah melakukan efisiensi ketat terhadap keuangan akibat corona.
Klopp bahkan telah diberitahu klub bahwa pemain utama harus ada yang meninggalkan klub untuk bisa membayar gaji Thiago. Namun sumber ESPN melaporkan klub sekarang sudah memberikan lampu hijau membeli Thiago tanpa menjual pemain utama terlebih dahulu.
Georginio Wijnaldum adalah pemain yang paling mungkin akan dijual. Ia sedang diminati oleh pelatih Barcelona, Ronal Koeman.
Namun sumber ESPN menyebutkan masa depan Wijnaldum tak akan terpengaruh meskipun Thiago datang. Kontrak Wijnaldum akan berakhir di musim panas tahun depan.
Liverpool menghadapi saingan ketat dari MU dalam perburuan Thiago. Mantan pemain Barcelona itu memang menyatakan ingin hengkang dari Muenchen. Itu memudahkan klub yang tertarik kepadanya untuk mendatangkannya.
MU pun ikut dalam perburuan Thiago. Namun tuntutan gaji Thiago yang lebih dari 200 ribu poundsterling per pekan membuat MU membatalkan keinginannya.