Senin 28 Sep 2020 06:53 WIB

Juventus Bermain Imbang Lawan Roma, Pirlo Kecewa

Ini adalah langkah mundur. Tapi sebagai tim, kami sedang berkembang

Rep: Muhammad Ikhwanuddin/ Red: Muhammad Akbar
Andrea Pirlo
Foto: EPA-EFE/ALESSANDRO DI MARCO
Andrea Pirlo

REPUBLIKA.CO.ID, ROMA -- Pelatih AS Roma, Andrea Pirlo mengaku kecewa Juventus hanya bermain imbang 2-2 kontra AS Roma, Senin (28/9) dini hari WIB. Namun, ia menyatakan timnya terus berkembang sampai saat ini.

Cristiano Ronaldo menjadi mesin gol Bianconeri saat bertandang ke Olimpico Stadium. Wasit yang mengusir Adrien Rabiot akibat dua artu kuning ditengarai menjadi salah satu penyebab sulitnya memetik kemenangan di ibukota Italia.

"Ini adalah langkah mundur. Tapi sebagai tim, kami sedang berkembang," kata Pirlo seperti dilansir Reuters, Senin (28/9).

Pirlo beralasan, timnya tidak memiliki banyak waktu untuk mempersiapkan skuat di liburan musim panas. Ia merasa para pemain kurang mendapat gemblengan dari pertandingan persahabatan yang biasa digelar di jeda kompetisi..

Meski demikian, Pirlo tetap menuai pujian ketika meraih kemenangan 3-0 dalam debutnya di Serie A sebagai pelatih. Ia juga baru saja mendatangkan Alvaro Morata dan Arthur Melo ke kota Turin.

"Morata baru datang dua hari lalu. Arthur belum bermain sejak enam bulan dan butuh beradaptasi dengan sepakbola Italia," ucapnya.

Pelatih berusia 41 tahun itu merasa tertantang mengincar scudetto ke-10 secara beruntun musim ini. Namun, ia sadar langkahnya akan sulit karena kehadiran Antonio Conte yang menangani Inter Milan.

"Mereka lebih kuat daripada tahun lalu. Saya tidak tahu apakah mereka lebih baik dari kami, yang pasti kami akan berjuang hingga detik akhir," kata Pirlo.

Klasemen Serie A Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Inter Inter 13 8 4 1 31 17 28
2 Napoli Napoli 12 8 2 2 19 10 26
3 Atalanta Atalanta 12 8 1 3 31 16 25
4 Fiorentina Fiorentina 12 7 4 1 25 15 25
5 Lazio Lazio 12 8 1 3 25 11 25
Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement