Rabu 30 Sep 2020 19:53 WIB

Simeone akan Andalkan Suarez Saat Atletico Lawan Huesca

Suarez tajam sejak laga debut bersama Atletico.

Rep: Muhammad Ikhwanuddin/ Red: Gilang Akbar Prambadi
Luis Suarez berselebrasi saat mencetak gol ke gawang Granada.
Foto: EPA-EFE/RODRIGO JIMENEZ
Luis Suarez berselebrasi saat mencetak gol ke gawang Granada.

REPUBLIKA.CO.ID, HUESCA -- Striker anyar Atletico Madrid, Luis Suarez akan kembali menjadi andalan saat timnya bertandang ke stadion El Alcoraz, markas Huesca di pekan keempat La Liga Spanyol, Kamis (1/10) dini hari WIB. 

Atletico mengawali musim 2020/21 dengan manis. Sebab, Los Rojiblancos menaklukan Granada dengan skor 6-1. Suarez menjadi pemain kunci dengan torehan dua gol plus satu assist di pertandingan debutnya. 

Suarez tentu menarik perhatian karena hanya bermain selama 19 menit untuk mencatatkan namanya di papan skor sebanyak dua kali. Pelatih Atletico, Diego Simeone pun percaya sepenuhnya pada bomber asal Uruguay tersebut. 

"Sejak saya tiba, kami mendambakan pemain kaliber dan sejarah yang dibawanya. Dia (Suarez) datang dengan kerendahan hati dan keinginan untuk menunjukkan betapa penting dirinya di lapangan dan keseharian di tim," kata Simeone seperti dilansir Marca, Rabu (30/9).

Lini depan yang tajam memberi nilai lebih bagi Atletico meski baru ditinggal Alvaro Morata ke Juventus. Di sisi lain, tentu hal ini bermasalah bagi Huesca yang sudah mendapat ujian berat sebagai tim promosi. 

Kendati demikian, Huesca sudah meraup dua poin dalam dua laga terakhir. Mereka sukses menahan imbang Valencia dan Villareal. 

Klasemen La Liga Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Barcelona Barcelona 13 11 0 2 40 28 33
2 Real Madrid Real Madrid 12 8 3 1 25 14 27
3 Atletico Madrid Atletico Madrid 13 7 5 1 19 12 26
4 Villarreal Villarreal 12 7 3 2 23 4 24
5 Osasuna Osasuna 13 6 3 4 17 -3 21
BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement