Kamis 01 Oct 2020 16:20 WIB

Tambahan Positif Covid-19 di Tanah Datar, Polisi dan Pelajar

Hari ini di Tanah Datar juga ada 4 orang dinyatakan sembuh dari positif covid-19.

Rep: febrian fachri/ Red: Hiru Muhammad
Warga melintas di samping portal yang menutup akses ke desa di Nagari Aia Angek, Kabupaten Tanah Datar,  Sumatera Barat, Jumat (17/04/2020). Warga menutup sejumlah akses masuk ke desa di daerah itu bagi pendatang untuk mencegah penyebaran COVID-19
Foto: Antara/Iggoy el Fitra
Warga melintas di samping portal yang menutup akses ke desa di Nagari Aia Angek, Kabupaten Tanah Datar, Sumatera Barat, Jumat (17/04/2020). Warga menutup sejumlah akses masuk ke desa di daerah itu bagi pendatang untuk mencegah penyebaran COVID-19

REPUBLIKA.CO.ID, BATUSANGKAR- Kabupaten Tanah Datar hari ini, Kamis (1/10) mencatatkan penambahan 4 orang dinyatakan positif covid-19. Total kasus positif Covid-19 di Luhak Nan Tuo sampai sekarang sebanyak 204 orang.

"Kasus konfirmasi positif covid-19 Tanah Datar bertambah 4 orang sesuai laporan hasil pemeriksaan Laboratorium Fakultas Kedokteran Unand Padang," kata Kabid P2P Dinas Kesehatan Tanah Datar Roza Mardiah.

Sebanyak 4 orang yang hari ini dinyatakan positif adalah perempuan 23 tahun yang merupakan mantan mahasiswa. Pasien diketahui beralamat di Koto Alam Kecamatan Padang Ganting. Kedua adalah Laki-laki 14 tahun. Pasien merupakan pelajar yang beralamat Pincuran Tinggi Panyalaian Kecamatan X Koto. Ketiga juga pelajar laki-laki berusia 16 tahun. Ia juga beralamat di Pincuran Tinggi Panyalaian Kecamatan X Koto. Satu lagi merupakan laki-laki 33 tahun anggota polisi yang beralamat di Sawah Dareh Panyalaian, kecamatan X Koto.

Roza menginformasikan hari ini di Tanah Datar juga ada 4 orang dinyatakan sembuh dari positif covid-19. Mereka adalah perempuan umur 56 tahun yang beralamat di Jorong Galanggang Jaya Nagari Sawah Tangah Kecamatan Pariangan. Kedua perempuan 57 tahun yang beralamat di Jorong Sawah Diujuang Batipuah Ateh Kecamatan Batipuh. Ketiga laki-laki 81 tahun yang beralamat di Jorong Kubu Nan Limo Batipuah Baruah Kecamatan Batipuh. Terakhir perempuan 16 tahun yang beralamat di Jorong Hilie Balai Paninjauan Kecamatan X Koto.

Roza merinci dari 204 kasus positif covid-19 di Tanah Datar, 1 orang di rawat di RSAM Bukittinggi, 1 orang di RSUD Pariaman, 2 orang dirawat di RS Ibnu Sina Padang Panjang, 1 orang dirawat di RSUD Padang Panjang, 4 orang dirawat di RS Unand, 1 orang di RSUP M. Djamil Padang, 1 orang di RS Rasidin Padang, 5 orang karantina di  PPSDM Baso, 2 orang karantina di Diklat Padang Besi dan 48 orang isolasi mandiri, 131 sudah sembuh hasil dengan hasil negatif. Sedangkan yang meninggal dunia ada 7 orang.

 

 

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement