Jumat 02 Oct 2020 23:24 WIB

Rumah Terbakar Akibat Pemilik Bermain Tabung Gas 3 Kg

Pemadam Kebakaran Jaksel menyebut pemilik rumah kemungkinan gangguan jiwa

Rep: Febryan A/ Red: Ichsan Emrald Alamsyah
Rumah terbakar (ilustrasi). Sebuah rumah di Jalan Wahid II, Kelurahan Ciganjur, Jagakarsa, Jakarta Selatan, terbakar pada Jumat (2/10) sore. Penyebabnya disebut karena pemilik rumah, yang sedang stres, memainkan tabung gas tiga kilogram (kg).
Foto: blogspot
Rumah terbakar (ilustrasi). Sebuah rumah di Jalan Wahid II, Kelurahan Ciganjur, Jagakarsa, Jakarta Selatan, terbakar pada Jumat (2/10) sore. Penyebabnya disebut karena pemilik rumah, yang sedang stres, memainkan tabung gas tiga kilogram (kg).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Sebuah rumah di Jalan Wahid II, Kelurahan Ciganjur, Jagakarsa, Jakarta Selatan, terbakar pada Jumat (2/10) sore. Penyebabnya disebut karena pemilik rumah, yang sedang stres, memainkan tabung gas tiga kilogram (kg).

Staf seksi operasi Pemadam Kebakaran Jakarta Selatan Ruwanto, mengatakan, pelaku awalnya membuka selang penghubung kompor dengan tabung gas. Lalu, pelaku menyalakan api kompor. Api pun seketika membesar dan membakar area dapur.

Pelaku adalah seorang pria. "Pelaku orang gila itu yang punya rumah," kata Ruwanto kepada Republika, Jumat (2/10).

Warga sekitar yang mengetahui kejadian itu langsung berupaya memadamkan api dengan peralatan seadanya. Warga turut mengamankan pelaku. "Warga mengamankan orang gila tersebut," kata Ruwanto.

Ruwanto menjelaskan, pihaknya mendapat laporan kebakaran itu pukul 15.48 WIB. Lalu dikerahkan sebanyak empat unit mobil pemadam dan 11 personil ke lokasi kejadian."Pukul 16.00 WIB api sudah berhasil dilokalisasir warga. Pemadaman selesai pukul 16.15 WIB," kata Ruwanto.

Akibat kejadian ini, lanjut dia, area dapur rumah terbakar seluas enam meter persegi. Total kerugian Rp 5 juta. Beruntung tak ada korban jiwa dalam peristiwa ini.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement