Senin 05 Oct 2020 18:01 WIB

Viral Pemakaman Jenazah Covid di Cirebon, Ini Penjelasannya

Peti jenazah itu dibuka paksa oleh sejumlah warga saat hendak dimakamkan.

Rep: Lilis Sri Handayani/ Red: Agus Yulianto
Petugas palang hitam membawa peti jenazah untuk dimakamkan di lokasi pemakaman covid. (Ilustrasi)
Foto: MUHAMMAD ADIMAJA/ANTARA
Petugas palang hitam membawa peti jenazah untuk dimakamkan di lokasi pemakaman covid. (Ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, CIREBON -- Video pemakaman jenazah pasien terkonfirmasi positif Covid-19 di Kecamatan Gunung Jati, Kabupaten Cirebon, viral di media sosial. Pasalnya, peti jenazah itu dibuka paksa oleh sejumlah warga saat hendak dimakamkan, Ahad (4/10).

Dalam video yang berdurasi 2 menit 49 detik itu, terlihat sejumlah warga nekat membuka peti jenazah. Saat peti dibuka, mereka terkejut melihat kondisi jenazah yang terbungkus plastik dan kain kafan, ternyata masih mengenakan pakaian dan diapers.

Direktur RSD Gunung Jati, Ismail Jamaludin, mengakui, jenazah tersebut merupakan pasien RSD Gunung Jati, Kota Cirebon. Pasien laki-laki berusia 37 tahun itu masuk RSD Gunung Jati pada 29 September 2020 pukul 17.00 WIB.

Pasien tersebut merupakan rujukan dari RS Siloam Putra Bahagia, Kota Cirebon. Saat masuk ke RSD Gunung Jati, pasien sudah mengalami sesak nafas.