Selasa 13 Oct 2020 11:12 WIB

Turki Lanjutkan Eksplorasi di Mediterania Timur

Misi kapal penelitian Oruc Reis akan berlanjut selama 10 hari - Anadolu Agency

Misi kapal penelitian Oruc Reis akan berlanjut selama 10 hari - Anadolu Agency
Misi kapal penelitian Oruc Reis akan berlanjut selama 10 hari - Anadolu Agency

REPUBLIKA.CO.ID, ANKARA - Turki mengeluarkan teleks navigasi baru atau Navtex pada Minggu malam untuk area tempat kapal seismik Oruc Reis akan melakukan kegiatan penelitian hingga 22 Oktober. Menurut pengumuman, misi kapal akan berlangsung dari 12 Oktober hingga 22 Oktober.

Navtex adalah sistem komunikasi maritim yang memungkinkan kapal memberi tahu kapal lain tentang keberadaan mereka di suatu daerah serta informasi lainnya. Oruc Reis akan melakukan studi seismik di Mediterania Timur bersama dengan dua kapal lainnya, Ataman dan Cengiz Han.

Baca Juga

Kapal penelitian ini mampu melakukan semua jenis survei geologi, geofisika, hidrografi, dan oseanografi, terutama pencarian landas kontinen dan sumber daya alam.

Pada Agustus, Turki melanjutkan eksplorasi energi di Mediterania Timur setelah Yunani dan Mesir menandatangani kesepakatan pembatasan maritim yang kontroversial, menolak niat baik Turki untuk menghentikan pencariannya.

Menyatakan kesepakatan Yunani-Mesir "batal demi hukum", Turki memberi wewenang kepada Oruc Reis untuk melanjutkan aktivitasnya di suatu daerah di dalam landas kontinen Turki.

Turki secara konsisten menentang upaya Yunani untuk mendeklarasikan zona ekonomi eksklusif yang berbasis di pulau-pulau kecil dekat pantai Turki karena melanggar kepentingan Turki sebagai negara dengan garis pantai terpanjang di Mediterania.

Ankara juga mengatakan sumber energi di dekat Siprus harus dibagi secara adil antara Republik Turki Siprus Utara (TRNC) dan pemerintahan Siprus Yunani di Siprus Selatan.

sumber : https://www.aa.com.tr/id/turki/turki-lanjutkan-eksplorasi-di-mediterania-timur-hingga-22-oktober/2003232
BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement