Rabu 14 Oct 2020 17:00 WIB

Hadits Gharqad, Perang Islam-Yahudi Terjadi Jelang Kiamat?

Hadits gharqad menyebut akan terjadinya perang antara Islam dan Yahudi.

Rep: Rossi Handayani/ Red: Nashih Nashrullah
Hadits gharqad menyebut akan terjadinya perang antara Islam dan Yahudi.Pohon yang banyak ditanam di Israel, yang disebut-sebut gharqad.
Foto: Reuters
Hadits gharqad menyebut akan terjadinya perang antara Islam dan Yahudi.Pohon yang banyak ditanam di Israel, yang disebut-sebut gharqad.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA— Pada akhir zaman, di antara pertanda kiamat nantinya adalah umat Islam akan memerangi kaum Yahudi, hingga mereka bersembunyi di beberapa tempat, salah satunya di pohon Gharqad tempat mereka berlindung.

عَنْ أَبِي هُرَيْرَةَ رضي الله عنه، أَنّ رَسُولَ اللَّهِ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ، قَالَ: لَا تَقُومُ السَّاعَةُ حَتَّى يُقَاتِلَ الْمُسْلِمُونَ الْيَهُودَ، فَيَقْتُلُهُمُ الْمُسْلِمُونَ حَتَّى يَخْتَبِئَ الْيَهُودِيُّ مِنْ وَرَاءِ الْحَجَرِ وَالشَّجَرِ، فَيَقُولُ الْحَجَرُ أَوِ الشَّجَرُ: يَا مُسْلِمُ يَا عَبْدَ اللَّهِ هَذَا يَهُودِيٌّ خَلْفِي فَتَعَالَ فَاقْتُلْهُ، إِلَّا الْغَرْقَدَ فَإِنَّهُ مِنْ شَجَرِ الْيَهُودِ    

Baca Juga

Dari Abu Hurairah RA, sesungguhnya Rasulullah SAW bersabda, "Kiamat tidak akan terjadi sehingga kaum Muslimin memerangi Yahudi, lalu kaum Muslimin akan membunuh mereka sampai-sampai setiap orang Yahudi bersembunyi di balik batu dan pohon, tetapi batu dan pohon itu berkata, 'Wahai Muslim, wahai hamba Allah, ada orang Yahudi di belakangku, kemarilah dan bunuhlah dia'. Kecuali (pohon) gharqad karena ia adalah pohon Yahudi." 

Wakil Ketua Umum Pimpinan Pusat (PP) Persatuan Islam (Persis), Ustadz Jeje Zaenudin, menyatakan hadits tersebut sahih. Hal itu terdapat di antaranya dalam kitab Shahih Muslim no 2922.

"Hadits itu termasuk "bisyarah nubuwah" berita kenabian tentang masa depan umat manusia. Terutama tentang konflik Muslim dengan yahudi. Pada puncaknya akan terjadi perang dahsyat antara kedua kelompok karena kezaliman yahudi yang sudah amat keterlaluan menjajah negeri Palestina," kata Ustadz Jeje pada Selasa (13/10).

Lantas, pohon apakah Gharqad itu? Umumnya, orang merujuk pada dua tanaman berduri yang hidup di padang pa sir. Ada yang menyebut Gharqad adalah tanaman yang dalam bahasa Arab dise but Ausaj. Para ilmuwan menyebut spe sies ini sebagai Lycium Shawii. Pohon ini kerap pula disebut dengan istilah Boxt horn. Menurut laman milik The Hebrew University of Jerusalem, istilah lainnya adalah Lycium Arabicum Boiss atau Arabian Boxthorn. Tanaman ini masuk kategori semak belukar, yang tingginya satu hingga empat meter. Namun, sumber lain menyebut Gharqad adalah Nitraria Retusa. Bentuk kedua pohon ini mirip, begitu pun dengan tingginya. Namun, Lycium Shawii dan Nit raria Retusa sebenarnya sangat berbeda dari sisi klasifikasi tumbuhan, sejak ordo, family, hingga genus (lihat: Gharqad, Pohon Yahudi Bernama Belakang Arab). 

Ustadz Jeje menjelaskan, Gharqad merupakan pohon yang sudah dikenal di kalangan bangsa Arab dan Palestina. Pohon tersebut tumbuh tersebar di dataran maupun pegunungan padang pasir Palestina. Tingginya rata-rata 1,5 sampai dengan lima meter di dataran pegunungan Sinai

"Konon, menurut cerita teman-teman dari Palestina, kaum Yahudi banyak yang sengaja menanam pohon itu dipekarangan rumah dan taman pemukiman mereka," kata dia.

"Ya. Menurut berita-berita yang terpercaya. Karena memang pada pohon itu juga selain mengandung duri-duri yang tajam, tetapi juga mengandung-unsur tertentu yang bermanfaat bagi penyakit tertentu. Wallahu alam," lanjut Ustadz Jeje.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement