Rabu 14 Oct 2020 20:08 WIB

Petunjuk Rasulullah Agar Derajat Keimanan Meningkat

Keimanan seorang Muslim mempunyai tingkatan.

Petunjuk Rasulullah Agar Derajat Keimanan Meningkat/Ilustrasi
Foto: Republika/Tahta Aidilla
Petunjuk Rasulullah Agar Derajat Keimanan Meningkat/Ilustrasi

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Dari Abu Hurairah ra, Rasulullah saw bersabda: “Maukah aku tunjukkan kepada kalian sesuatu dengannya Allah menghapus dosa-dosa dan mengangkat derajat? Sahabat berkata, "Baik wahai Rasulullah."

Rasulullah bersabda: “Sempurnakan wudhu pada waktu sulit, banyak melangkah ke masjid, dan menunggu shalat berikutnya setelah shalat (sebelumnya). Itulah ribat (menjaga ketaatan), itulah ribat.” (HR. Muslim)

Baca Juga

Islam sebagai agama memiliki dua dimensi ajaran, yaitu lahir maupun batin. Keimanan adalah bagian dari dimensi batin yang menjadi dasar seseorang berislam. Dimensi batin ini memengaruhi gerak lahir, berupa praktik keislaman, utamanya rukun Islam yang lima. Oleh karena itu, dalam pandangan Nabi mengingat pentingnya, keimanan ini harus dijaga dengan beberapa amalan.

Pun karena menurut kesepakatan ulama akan suatu kaidah penting dalam bab keimanan, yaitu al-imanu yazid wa yanqush, iman itu mengalami fluktuasi, naik-bertambah dan turun-berkurang. Hal ini seiring dengan prinsip ajaran Islam lainnya, bahwa manusia tidak akan terbebas dari dosa (mashum). Maka hadits di atas yang diriwayatkan oleh Imam Muslim dalam Shahih-nya, menjadi bukti bahwa Nabi saat berdialog, sebagai salah satu metode pengajaran Nabi kepada para sahabatnya, beliau menyadari akan karakteristik gerak keimanan yang akan terjadi pada sahabat yang merepresentasikan kondisi iman dan batin umatnya secara umum di masa yang akan datang.

Selain Imam Muslim, hadits yang diriwayatkan melalui dua jalur, yaitu dari Syu’aib dan Malik bin Anas ini juga diriwayatkan oleh Imam Ahmad dalam Musnad, Abu Dawud dan An-Nasa’iy dalam Sunan-nya, serta Ibnu Hibban dalam Shahih-nya.

Beberapa hikmah dari hadits di atas. Pertama, mengenai penghapusan dosa dan derajat keimanan. Al-Qadhi ‘Iyadh berkomentar, bahwa terhapusnya kesalahan, berarti ibarat diampuninya dosa sekaligus dihapuskannya dosa dari kitab cacatan seseorang. Bisa dibayangkan ukuran kitab catatan amal kita dengan istilah yang muncul sekarang, yaitu big data.

Demikian menunjukkan akan keluasan rahmat dan kasih sayang Allah kepada hambaNya dengan menunjukkan jalan-jalan kebaikan yang dapat menebus kesalahan sehingga menaikkan dan meninggikan derajat keimanan mereka di surga.

Artinya, keimanan seorang Muslim itu mempunyai tingkatan-level sebagaimana para ahli tasawuf seperti Imam Al-Ghazali yang telah membuat pemeringkatan iman. Namun jika kita merujuk dalam Al-Qur’an, istilah-istilah penyebutan terhadap orang yang beriman menunjukkan adanya pemeringkatan iman itu sendiri. Istilah pertama dengan “amanu” yang menunjukkan level iman standar-dasar.

Istilah kedua dengan “yu’minun” yang menunjukkan level keimanan kedua, dimana ditandai dengan iman yang mulai menguat. Dan ketiga, istilah “al-mu’minun” yaitu level tertinggi dimana iman orang tersebut telah stabil posisi kuatnya. Pemeringkatan iman ini akan berdampak pada balasan posisi derajat ke berapa iman seseorang tersebut di surga.

 

sumber : Suara Muhammadiyah
Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
وَاِذْ قَالَ اِبْرٰهٖمُ رَبِّ اَرِنِيْ كَيْفَ تُحْيِ الْمَوْتٰىۗ قَالَ اَوَلَمْ تُؤْمِنْ ۗقَالَ بَلٰى وَلٰكِنْ لِّيَطْمَىِٕنَّ قَلْبِيْ ۗقَالَ فَخُذْ اَرْبَعَةً مِّنَ الطَّيْرِفَصُرْهُنَّ اِلَيْكَ ثُمَّ اجْعَلْ عَلٰى كُلِّ جَبَلٍ مِّنْهُنَّ جُزْءًا ثُمَّ ادْعُهُنَّ يَأْتِيْنَكَ سَعْيًا ۗوَاعْلَمْ اَنَّ اللّٰهَ عَزِيْزٌحَكِيْمٌ ࣖ
Dan (ingatlah) ketika Ibrahim berkata, “Ya Tuhanku, perlihatkanlah kepadaku bagaimana Engkau menghidupkan orang mati.” Allah berfirman, “Belum percayakah engkau?” Dia (Ibrahim) menjawab, “Aku percaya, tetapi agar hatiku tenang (mantap).” Dia (Allah) berfirman, “Kalau begitu ambillah empat ekor burung, lalu cincanglah olehmu kemudian letakkan di atas masing-masing bukit satu bagian, kemudian panggillah mereka, niscaya mereka datang kepadamu dengan segera.” Ketahuilah bahwa Allah Mahaperkasa, Mahabijaksana.

(QS. Al-Baqarah ayat 260)

Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement