REPUBLIKA.CO.ID, MANCHESTER -- Manchester City berjaya pada bigmatch Liga Primer Inggris, kontra Arsenal. Bermain di Etihad Stadium, the Citizens unggul tipis 1-0 atas Meriam London, dalam duel yang berakhir pada Ahad (18/10) dini hari WIB itu.
Tuan rumah berupaya tampil dominan sejak pertandingan dimulai. Anak asuh Josep Guardiola langsung mengurung pertahanan the Gunners.
Pada menit ke-12, City memperoleh peluang perdana melalui Phil Foden. Tendangan gelandang serang berusia 20 tahun itu belum menjangkau sasaran.
Terus menyerang, pada menit ke-23, tuan rumah akhirnya memecah kebuntuan. Adalah Raheem Sterling yang mampu merobek jala kubu tamu.
Tiga menit berselang, Arsenal nyaris menyamakan kedudukan. Sayang, tandukan Nicolas Pepe, menyamping tipis di kiri gawang the Citizens.
Memasuki setengah jam setelah kick off, tempo permainan meningkat. Awak Manchester Biru tetap mendominasi penguasaan bola.Sementara, the Gunners masih mengandalkan serangan balik.
Pada menit ke-35, Sergio Aguero hampir saja menggandakan keunggulan timnya. Sepakan jarak dekat Aguero, bisa ditepis Bernd Leno.
Lima menit berselang, giliran Arsenal memperoleh peluang terbaik melalui Bukayo Saka. Kali ini Ederson Moraes tampil apik, menyelamatkan gawangnya dari kebobolan.
Di sisa waktu yang ada, tak terlihat perubahan berarti. Skor 1-0 untuk City, bertahan hingga turun minum.
Usai jeda, pemandangan belum berubah secara signifikan. Tuan rumah masih menunjukkan dominasinya.
Pada menit ke-54, winger Manchester City, Riyad Mahrez menemukan ruang tembak di luar kotak penalti lawan. Sayang upaya eks Leicester City itu, masih bisa dibendung Leno.
Perlahan tapi pasti, kubu tamu berupaya menaikkan garis pertahanan. Terutama di sisa 25 menit terakhir. Namun Arsenal tetap kesulitan mengimbangi permainan the Citizens.
Pada menit ke-83, Mikel Arteta memberi debut untuk Thomas Partey. Eks Atletico Madrid itu menggantikan Granit Xhaka.
Masuknya Partey, belum bisa mengubah pertandingan. Sebaliknya pasukan biru langit kian percaya. Hingga laga berakhir, angka di papan skor Etihad Stadium, tidak berubah.