Senin 19 Oct 2020 14:37 WIB

Suarez Doakan Thomas Partey Sukses di Arsenal

Partey datang ke Emirates Stadium di detik-detik akhir bursa transfer musim panas

Rep: Muhammad Ikhwanuddin/ Red: Muhammad Akbar
Thomas Partey
Foto: atleticomadrid.com
Thomas Partey

REPUBLIKA.CO.ID, CELTA -- Mantan pemain Arsenal, Denis Suarez berharap rekrutan anyar The Gunners, Thomas Partey dapat meraih kesuksesan. Ia menilai Partey tampil lebih baik dibandingkan dirinya.

Suarez sempat berseragam Arsenal selama separuh musim, 2019 lalu. Tetapi, ia gagal memenuhi ekspektasi dan hanya turun dalam empat pertandingan tanpa satupun mencetak gol.

Pemain berusia 26 tahun itu berpendapat, Arsenal membutuhkan sosok pemain seperti Partey. Biasa tampil sebagai gelandang bertahan, Suarez percaya Partey bisa berkontribusi banyak.

"Arsenal kekurangan pemain seperti dia. Thomas (Partey) dengan fisiknya akan nyaman merumput di Inggris," katanya seperti dilansir Tribal Football, Senin (19/10).

Partey datang ke Emirates Stadium di detik-detik akhir bursa transfer musim panas tahun ini. Dengan mahar 45 juta poundsterling dari Atletico Madrid, Partey memiliki tanggungjawab besar.

Pemain berpaspor Ghana tersebut sudah mencatat debutnya bersama Meriam London saat melawan Manchester City, Sabtu (17/10) lalu. 

Walaupun tampil sebagai pemain pengganti di menit ke-83, Partey sudah membuktikan kemampuan fisiknya saat memenangkan masing-masing satu duel udara, tekel, dan sapuan bersih.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement