Kamis 22 Oct 2020 06:53 WIB

Usai Gilas Atletico, Flick Puji Efisiensi Bayern Muenchen

Bayern Muenchen menaklukkan Atletico Madrid 4-0.

Rep: Fitrianto/ Red: Israr Itah
 Pelatih Bayern Muenchen, Hansi Flick
Foto: EPA-EFE/LUKAS BARTH-TUTTAS
Pelatih Bayern Muenchen, Hansi Flick

REPUBLIKA.CO.ID, MUENCHEN -- Bayern Munchen mengawali laga perdana Grup A Liga Champions musim ini dengan sempurnak. Sang juara bertahan menggilas Atletico Madrid 4-0 di Allianz Arena, Kamis (22/10) dini hari WIB. Tak ayal sang arsitek Hansi Flick memuji skuatnya yang dinilai sangat efisien dalam bermain.

Dalam laga tersebut Atletico benar-benar tak mampu menandingi Muenchen yang mengambil kendali permainan sejak awal. Die Bayern tidak pernah membiarkan lawan mereka menghadirkan ancaman.

Baca Juga

"Permainan kami bagus malam ini," kata Flick kepada wartawan. "Itu tugas yang berat tapi kami menguasainya. Efisiensi kami bagus hari ini dan saya sangat puas. Sangat penting untuk memenangkan pertandingan pertama itu."

Bayern memenangkan gelar Liga Champions pada Agustus dengan mengalahkan Paris Saint-Germain. Itu satu dari lima trofi yang mereka menangkan pada 2020. Dengan persiapan pramusim yang singkat, Muenchen tetap perkasa. 

Flick mengatakan para pemainnya berjuang untuk setiap bola melawan Atletico. Fisik para pemain Muenchen mumpuni untuk meladdeni Atletico. 

"Itu penting, berada di sana, untuk memenangkan situasi satu lawan satu itu. Kami memiliki rencana pertandingan dan kami menerapkannya, mendapatkan empat gol indah. Kami bisa puas dengan itu dan itulah yang terpenting. Kami benar-benar ingin memenangi pertandingan pertama hari ini," kata Flick.

Bayern yang kini memenangi 12 pertandingan terakhir berturut-turut di Liga Champions, menang lewat dua gol Kingsley Coman dan masing-masing lesakan Corentin Tolisso serta Leon Goretzka.

sumber : Reuters
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement