Kamis 22 Oct 2020 23:41 WIB

Bank Mandiri Syariah Dorong Digitalisasi Lewat QRIS

Bank Mandiri Syariah dorong digitalisasi ekosistem lewat pemanfaatan QRIS

Red: Ichsan Emrald Alamsyah
Seorang nasabah menunggu di ruang tunggu Bank Syariah Mandiri. Bank Mandiri Syariah Area Palembang mendorong digitalisasi ekosistem ribuan masjid di Kota Palembang lewat pemanfaatan QRIS untuk transaksi donasi.
Foto: Rivan Awal Lingga/ANTARA
Seorang nasabah menunggu di ruang tunggu Bank Syariah Mandiri. Bank Mandiri Syariah Area Palembang mendorong digitalisasi ekosistem ribuan masjid di Kota Palembang lewat pemanfaatan QRIS untuk transaksi donasi.

REPUBLIKA.CO.ID, PALEMBANG -- Bank Mandiri Syariah Area Palembang mendorong digitalisasi ekosistem ribuan masjid di Kota Palembang lewat pemanfaatan QRIS untuk transaksi donasi.

Regional CEO Region II PT Bank Syariah Mandiri (Mandiri Syariah) Palembang Dedy Suryadi Dharmawan di Palembang, Kamis, mengatakan perusahaan akan mengenalkan donasi digital kepada ribuan masjid yang berada di bawah naungan Dewan Masjid Indonesia (DMI) Kota Palembang.

“Kami bersama DMI Kota Palembang akan mendorong digilitasi keuangan di lingkungan masjid, terutama untuk donasi digital,” kata dia. QRIS merupakan solusi pembayaran digital yang mudah, cepat dan nyaman bagi masyarakat.

Nantinya, masyarakat dapat mengakses aplikasi Mandiri Syariah Mobile dan memindai QR code di merchant-merchant yang telah bekerjasama. Dedy menjelaskan, sebagai perbankan syariah, pihaknya berkomitmen untuk memudahkan masyarakat dalam beribadah, termasuk dalam berdonasi.