Ahad 25 Oct 2020 21:28 WIB

6 Siswa Tewas dalam Penyerangan di Sekolah di Kamerun

Serangan oleh pria bersenjata itu juga melukai 16 siswa lainnya

Red: Nur Aini
Serangan oleh pria bersenjata parang di sebuah kelas di barat daya Kamerun
Serangan oleh pria bersenjata parang di sebuah kelas di barat daya Kamerun

REPUBLIKA.CO.ID, KUMBA -- Setidaknya enam siswa tewas pada Ahad (25/10) dan sejumlah lainnya terluka parah, setelah serangan oleh pria bersenjata parang di sebuah kelas di barat daya Kamerun, menurut laporan media.

“(Enam) anak meninggal dan 16 lainnya dalam perawatan menyusul serangan mengerikan oleh pria bersenjata di sebuah sekolah di Fiango, Kumba di Wilayah Barat Daya,” menurut radio dan Televisi Nasional Kamerun.

Baca Juga

Sebagian besar korban yang berusia di bawah 12 tahun itu telah dievakuasi ke Limbe dan Buea untuk perawatan intensif. Pria penyerang itu memasuki sekolah dasar di Distrik Fiango di Kumba pada Sabtu dan melepaskan tembakan, sebelum melarikan diri dengan sepeda motor.

Perdana Menteri Dion Ngute, di bawah instruksi dari Presiden Paul Biya, bergegas mengatur pertemuan untuk membantu keluarga yang terkena dampak.