REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Malang betul nasib kiper Manchester United, Sergio Romero. Tanpa angin dan hujan, tiba-tiba kiper pelapis David de Gea itu menerima kabar buruk.
Romero tidak masuk skuad United untuk Liga Premier musim ini. Tentu saja ini ini mengejutkan pemain asal Argentina tersebut.
Dia kehilangan statusnya sebagai penjaga gawang nomor dua klub ketika Dean Henderson kembali dari masa pinjaman dua tahun di Sheffield United.
Kiper berusia 33 tahun itu kini menjadi pilihan keempat di kubu Iblis Merah. Diketahui, seperti dilansir The Daily Star, Romero tak masuk pilihan karena berselisih dengan manajer Ole Gunnar Solskjaer. Romero dikabarkan marah soal itu.
The Daily Star melaporkan bahwa dia ingin mengakhiri kontraknya sehingga dia dapat menemukan klub baru sesegera mungkin.