REPUBLIKA.CO.ID, MILAN -- Pelatih AC Milan Stefano Pioli, menyebut pertandingan lawan AS Roma jadi ujian berat buat skuatnya. Sebab, laga ini akan jadi tantangan konsistensi Zlatan Ibrahimovic cs, untuk mempertahankan laju positif mereka. Menurut Pioli, Roma adalah tim kuat yang telah memenangkan lima dari enam laga tandang terakhir.
''Ini akan jadi ujian yang berat dan kami ingin melewatinya. Ini pertandingan penting, yang juga mempengaruhi klasemen liga,'' ucap Pioli, dikutip dari laman resmi AC Milan, Senin (26/10).
Ia menyebut Paulo Fonseca bekerja dengan baik selama musim pertamanya di Italia, dengan beberapa ide yang luar biasa. Ditambah lagi, Roma juga menambah skuat dengan beberapa pemain top di skuat, seperti Marash Kumbulla dan Pedro.
Belum lagi, Pioli menyebut Roma adalah tim yang ambisius seperti Milan. ''Dan tidak boleh dilupakan bahwa mereka finis di depan kami musim lalu. Kami perlu melakukan pendekatan dengan cara yang sangat baik dan bermain dengan determinasi,'' ujar Pioli.