REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA — Tottenham Hotspur tumbang 1-0 oleh Royal Antwerp di matchday 2 Grup J Liga Europa 2020-21, Jumat (30/10). Gareth Bale tak mampu membawa perubahan bagi Spurs.
Dalam laga ini, pelatih Tottenham Hotspurs Jose Mourinho menurunkan Gareth Bale sebagai starter menggantikan Harry Kane. Namun Bale tampil buruk sehingga Tottenham gagal membuat peluang di pertandingan tersebut.
Malahan Royal Antwerp yang mencuri gol di babak pertama. Berawal dari kesalahan Davies yang terlalu lama memainkan bola di pertahanan Spurs, bola direbut oleh Mbokani. Dengan cepat pemain ini menusuk ke kotak penalti, dan mengumpan ke Refaelov. Tendangan keras Refaelov dari dalam kotak penalti tak mampu ditahan Hugo Lloris.
Gol ini makin membuat Royal Antwerp semakin tampil percaya diri. Mereka menggalang pertahanan dengan baik hingga berakhir babak I.
Memasuki babak kedua, Mourinho mencoba menambah tekanan ke Royal. Ia memasukan Son Heung-Min dan Erik Lamela, yang bertipe lebih offensif.
Masuknya dua pemain ini memang cukup menambah daya gedor Tottenham. Namun praktis minim peluang terbuka yang mereka ciptakan. Spurs tetap kesulitan untuk masuk ke kotak penalti Royal.
Malahan serangan balik Royal beberapakali merepotkan pertahanan Spurs. Di antaranya peluang yang diciptakan Simen Jukelrod maupun Mbokani.
Mourinho kemudian mengganti Bale dengan Harry Kane. Namun hingga akhir pertandingan Spurs tetap tak mampu membobol gawang Royal.