Jumat 30 Oct 2020 14:15 WIB

Peserta CPNS Diimbau Waspadai Penipuan Usai Pengumuman

Oknum melakukan penipuan, khususnya pada peserta yang tidak lolos.

Rep: Fauziah Mursid/ Red: Agus Yulianto
Kepala Biro Humas, Hukum, dan Kerja Sama BKN Paryono
Foto: Dok. BKN
Kepala Biro Humas, Hukum, dan Kerja Sama BKN Paryono

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Badan Kepegawaian Negara (BKN) mengimbau peserta calon pegawai negeri sipil (CPNS) berhati-hati terhadap penipuan. Hal ini setelah, pengumuman hasil seleksi CPNS pada Jumat (30/10) hari ini oleh masing masing instansi.

Pelaksana Tugas Kepala Biro Humas, Hukum dan Kerja Sama BKN Paryono mengatakan, tidak menutup kemungkinan usai pengumuman hasil dimanfaatkan oknum untuk melakukan penipuan, khususnya ke peserta yang tidak lolos.

"Kalau ada yang mencurigakan lebih baik bertanya baik melalui BKN, instansi melalui medsos, kalau ada permintaan membayar tertentu itu patut dicurigai bahwa itu permainan oknum, maka itu perlu diwaspadai seperti itu," ujar Paryono, Jumat (30/10).

Paryono mengingatkan, agar peserta CPNS merujuk website resmi BKN atau instansi yang dituju. Sebab, semua informasi pasti disampaikan melalui situs dan website resmi tersebut.