Senin 02 Nov 2020 23:42 WIB

Vs Fulham, West Brom Incar Kemenangan Perdana

West Bromwich Albion masih belum juga meraih kemenangan usai promosi.

Rep: Eko Supriyadi/ Red: Agung Sasongko
Slaven Bilic
Foto: EPA-EFE/GLYN KIRK
Slaven Bilic

REPUBLIKA.CO.ID,  WEST BROMWICH -- West Bromwich Albion masih belum juga meraih kemenangan usai promosi ke Liga Primer Inggris. The Baggies baru mengoleksi tiga poin dari tiga kali imbang dan tiga kali kalah. Oleh karena itu, perjalanan ke Fulham masih jadi misi skuat asuhan Slaven Bilic itu untuk mengincar kemenangan perdana di Liga Primer Inggris.

West Brom akan datang dengan kepercayaan diri tinggi, setelah tampil cukup baik dalam dua kali imbang lawan Burnley dan Brighton. Bilic menyebut timnya telah memiliki modal cukup dari dua laga tersebut untuk bisa mendapatkan poin. Ia menilai, skuatnya sudah tampil lebih sabar saat ini.

Baca Juga

''Kami masih menunggu kemenangan perdana kami. Tapi kami mendapatkan poin dan kami terus tumbuh sebagai tim,'' ucap Bilic, dikutip dari laman resmi klub, Senin (2/11).

Bilic menyebut kalau pemainnya sudah menyingkirkan titik lemah yang selama ini jadi hambatan skuatnya untuk menang. Ia mengatakan, tampil baik adalah cara terbaik untuk menghapus semua sisi negatif yang dimiliki skuatnya saat ini, khususnya untuk bisa mendapatkan poin, dan pemain bisa membuktikan kemampuan individu di Liga Inggris.

''Ini proses belajar, tapi kami bekerja dengan baik. Akan luar biasa menang di Fulham,'' tegas Bilic

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement