Kamis 05 Nov 2020 16:43 WIB

Menkop UKM: Penerima UKM Award 2020 Pahlawan Produk Lokal

Program UKM award merupakan bagian dari gerakan bangga buatan Indonesia

Red: Hiru Muhammad
Sebanyak 10 unit Usaha Kecil dan Menengah (UKM) terpilih sebagai penerima penghargaan UKM Award 2020. Mereka adalah CV Adi Daya Group (Jawa Tengah) untuk kategori usaha menengah, sektor makanan minuman olahan kemasan, serta CV Jokopi Indonesia, (Jawa Timur) kategori usaha menengah sektor makanan minuman olahan kemasan.
Foto: istimewa
Sebanyak 10 unit Usaha Kecil dan Menengah (UKM) terpilih sebagai penerima penghargaan UKM Award 2020. Mereka adalah CV Adi Daya Group (Jawa Tengah) untuk kategori usaha menengah, sektor makanan minuman olahan kemasan, serta CV Jokopi Indonesia, (Jawa Timur) kategori usaha menengah sektor makanan minuman olahan kemasan.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA--Sebanyak 10 unit Usaha Kecil dan Menengah (UKM) terpilih sebagai penerima penghargaan UKM Award 2020. Mereka adalah CV Adi Daya Group (Jawa Tengah) untuk kategori usaha menengah, sektor makanan minuman olahan kemasan, serta CV Jokopi Indonesia, (Jawa Timur) kategori usaha menengah sektor makanan minuman olahan kemasan.

Berikutnya, Koperasi Jasa Noto Wono (D.I Yogyakarta) kategori usaha kecil sektor jasa, Koperasi Mandiri Karya Madani (Kulaku Indonesia) dari Sumatera Selatan untuk kategori usaha kecil sektor makanan minuman olahan kemasan, PALA Nusantara (Jawa Barat) untuk kategori usaha kecil sektor fesyen dan apparel. 

Kemudian, PT Cloud Hosting Indonesia (Riau) untuk kategori usaha menengah sektor jasa, PT Kampung Marketerindo Berdaya (Jawa Tengah) kategori usaha kecil sektor jasa, PT Kreasi Karya Raya (Jawa Timur) kategori usaha menengah sektor jasa, PT Pavettia Nuansa Alami (Jawa Barat) kategori usaha kecil sektor produk kosmetik dan spa, serta Sirtanio Organik Indonesia (Jawa Timur) kategori usaha menengah sektor makanan minuman olahan kemasan."Serta satu unit UKM terpilih sebagai penerima penghargaan khusus adalah Virgil Coffee dari Nusa Tenggara Timur, kategori usaha kecil pada sektor makanan minuman olahan kemasan," kata Menteri Koperasi dan UKM Teten Masduki, pada acara Konferensi Pers UKM Award 2020 secara daring, di Jakarta, Selasa (3/11).

Menurut Teten, para UKM penerima penghargaan UKM Award yang berasal dari beberapa daerah adalah sosok-sosok pahlawan produk lokal UKM di daerahnya masing-masing. "Ke depan, kami berharap mereka tidak hanya sebagai pengungkit ekonomi lokal dan memberdayakan masyarakat setempat, tetapi juga dapat mengagregasi dan mempercepat tumbuhnya brand-brand nasional yang mampu bersaing secara global," ungkap Menkop UKM.