Kamis 05 Nov 2020 19:02 WIB

Inzaghi Klaim Lazio Sudah Lampaui Semua Harapan

Dalam dua laga tandang Liga Champions terakhir, Lazio hanya punya stok 13 pemain.

Rep: Afrizal Rosikhul Ilmi/ Red: Endro Yuwanto
Pelatih Lazio Simone Inzaghi.
Foto: EPA-EFE/ANGELO CARCONI
Pelatih Lazio Simone Inzaghi.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Simone Inzaghi mengaku sangat puas dengan hasil imbang 1-1 Lazio melawan Zenit pada pertandingan ketiga Grup F Liga Champions, Kamis (5/11) WIB. Pelatih Lazio ini tak bisa meminta lebih dari itu dan menganggap apa yang diberikan oleh anak asuhnya sudah melampaui semua harapan.

"Sangat memuaskan memiliki skuat seperti ini dan saya tidak bisa meminta lebih banyak sekarang," kata Inzaghi kepada Sky Sports Italia dikutip dari Football Italia, Kamis (5/11).

Biancocelesti masih tak terkalahkan di Liga Champions musim ini, menyusul kemenangan atas Borussia Dortmund dengan hasil imbang ke Club Brugge dan Zenit, meskipun kehilangan banyak pemain bintang.

Inzaghi mengatakan, dalam dua pertandingan tandang Liga Champions terakhirnya, Lazio hanya memiliki 13 pemain. Belum lagi Luiz Felipe sakit di betisnya menjelang laga dan hanya bisa bermain lima menit.

"Tim ini melampaui semua harapan dan saya hanya bisa memberi selamat kepada mereka. Pada paruh waktu, saya mengatakan bahwa mereka dapat memberi lebih banyak lagi, meskipun mereka berada pada tahap itu sudah menggores bagian bawah laras untuk tetes energi terakhir. Saya hanya bisa memuji regu ini," jelas Inzaghi.

Di sisi lain, tim juga diliputi kontroversi dengan Ciro Immobile, Thomas Strakosha, dan Lucas Leiva dinyatakan positif Covid-19 dari hasil tes usap oleh UEFA. Sementara hasil negatif didapatkan dari tes di Serie A Italia. Inzaghi sangat menyayangkan situasi ini. Timnya harus benar-benar berjuang dengan pemain yang sangat terbatas.

"Saya hanya bisa berterima kasih kepada mereka yang mengorbankan diri dengan bermain setiap dua setengah hari," kata Lazio.

Selain itu, Inzaghi juga mengapresiasi Felipe Caicedo yang berhasil membawa Lazio mempertahankan catatan tak terkalahkan di Liga Champions musim ini. Caicedo mencetak gol penyeimbang di menit ke-83. Inzaghi menyebut Caicedo pantas mendapatkan gol Liga Champions pertamanya.

"Dia selalu dicintai di Lazio karena dia memberikan segalanya ketika dia menyala," kata Inzaghi menjelaskan. "Dia juga telah berurusan dengan masalah bahu selama 15 hari, jadi kami perlu melakukan sesuatu selama istirahat untuk tugas internasional."

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement