Kamis 12 Nov 2020 13:37 WIB

Peternak Pengungsi Jangan Terbujuk Makelar Jual Ternak Murah

Makelar memanfaatkan peternak yang kesulitan mengurus ternah dan dibujuk jual murah.

Warga membersihkan kandang sapi komunal di Hunian Tetap (Huntap) Gading, Glagaharjo, Cangkringan, Sleman, Yogyakarta, Senin (9/11).  Warga Kalitengah Lor mulai melakukan evakuasi ternak sapi secara mandiri menuju kandang komunal di Huntap Gading. Satu kandang komunal bisa menampung 40 ekor sapi. Sapi-sapi dievakuasi karena wilayah Kalitengah Lor termasuk dalam kawasan rawan bencana Gunung Merapi. Dengan truk serta mobil bak terbuka warga mengevakuasi ternak sapi.
Foto: Wihdan Hidayat / Republika
Warga membersihkan kandang sapi komunal di Hunian Tetap (Huntap) Gading, Glagaharjo, Cangkringan, Sleman, Yogyakarta, Senin (9/11). Warga Kalitengah Lor mulai melakukan evakuasi ternak sapi secara mandiri menuju kandang komunal di Huntap Gading. Satu kandang komunal bisa menampung 40 ekor sapi. Sapi-sapi dievakuasi karena wilayah Kalitengah Lor termasuk dalam kawasan rawan bencana Gunung Merapi. Dengan truk serta mobil bak terbuka warga mengevakuasi ternak sapi.

REPUBLIKA.CO.ID, SLEMAN -- Para peternak sapi di lereng Gunung Merapi, Kapanewon Cangkringan, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta, diimbau untuk tidak terbujuk spekulan atau makelar ternak untuk menjual ternak yang masih produktif dengan harga murah.

"Memang sudah ada kemunculan "blantik" (makelar) ternak yang menawar membeli ternak warga dengan harga di bawah pasaran. Kami imbau warga tidak mudah terbujuk untuk menjual ternaknya kepada spekulan," kata Panewu (Camat) Cangkringan Suparmono di Sleman, Kamis (12/11).

Menurut dia, memang ada beberapa peternak sapi di Dusun Kalitengah Lor yang mengaku kesulitan untuk mengurus ternak mereka saat mereka harus mengungsi. "Ternak-ternak ini kan butuh perawatan rutin, mulai dari memberi makan dan membersihkan kandang dan ternak itu sendiri," katanya.

Ia mengatakan saat ini masih banyak ternak milik warga di kawasan rawan erupsi Merapi di Kalitengah Lor yang belum diungsikan. Sehingga warga yang mengungsi setiap hari harus bolak-balik, naik-turun untuk mengurus ternak.

"Ini yang dimanfaatkan para spekulan, peternak yang kesulitan mengurus ternak ini kemudian dibujuk menjual ternaknya dengan harga murah," katanya.

Suparmono berharap pemerintah daerah, atau dinas terkait dapat memberikan solusi agar warga pengungsi tidak menjual ternaknya kepada spekulan. "Misalnya pemerintah membeli ternak warga tersebut sesuai dengan harga pasaran, kami yakin ini bisa membantu peternak agar tidak terjebak spekulan, atau mungkin ada solusi lain yang tidak merugikan peternak," katanya.

Ia mengatakan saat ini masih banyak ternak milik pengungsi yang belum diungsikan ke tempat yang lebih aman setelah kenaikan status Gunung Merapi dari waspada menjadi siaga sejak 5 November.

"Total ternak di Dusun Kalitengah Lor ada sebanyak 294 ekor, terdiri dari 200 ekor sapi perah dan 94 sapi pedaging. Sampai saat ini baru 56 yang telah diungsikan," katanya.

Ternak yang telah dievakuasi tersebut meliputi 49 ekor di kandang komunal Dusun Singlar, tujuh ekor dititipkan di kandang komunal Kemalang, Klaten, Jawa Tengah, dan satu ekor di Gading, Glagaharjo.

Sebelumnya Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Sleman bersama warga mengevakuasi ternak sapi perah milik warga Dusun Kalitengah Lor ke kandang Komunal Dusun Singlar, Glagaharjo.

"Kandang komunal di Singlar dipilih karena kondisinya layak untuk sapi perah dan berada pada radius lebih dari 5 Kilometer dari puncak Merapi," kata Pelaksana Kepala BPBD Kabupaten Sleman Joko Supriyanto.

Menurut dia, kandang komunal di Singlar bagus untuk menampung sapi perah, karena bangunan permanen, dan layak untuk menampung sapi produksi. "Kalau kandang tidak layak nanti dikhawatirkan dapat menghambat produksi susu," katanya.

Ia mengatakan, untuk ternak sapi potong, akan diarahkan ke kandang komunal Glagaharjo Cangkringan, di lapangan sisi timur barak pengungsian Glagaharjo. "Kami akan membuat kandang yang bagus dari galvalum. Untuk menyiapkan kandang yang bagus butuh waktu, nah nanti kalau kandang sudah siap, ternak langsung dievakuasi," katanya.

Joko mengatakan, untuk kebutuhan pakan ternak setiap harinya tetap menjadi tanggungjawab pemilik ternak. "Untuk mencari rumput di atas (lereng Merapi) pemilik ternak akan difasilitasi dengan truk sehingga para pemilik ternak bisa bersama-sama saat mencari pakan," katanya.

sumber : Antara
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement