Kamis 12 Nov 2020 18:57 WIB

32 Tenaga Kesehatan di Rejang Lebong Sembuh dari Covid-19

Terdapat 232 kasus Covid-19 di rejang Lebong.

32 Tenaga Kesehatan di Rejang Lebong Sembuh dari Covid-19. Ilustrasi Covid-19
Foto: Pixabay
32 Tenaga Kesehatan di Rejang Lebong Sembuh dari Covid-19. Ilustrasi Covid-19

REPUBLIKA.CO.ID, REJANG LEBONG -- Dinas Kesehatan Kabupaten Rejang Lebong, Provinsi Bengkulu menyebutkan 32 dari 42 tenaga kesehatan (nakes) di daerah itu yang terpapar Covid-19 telah dinyatakan sembuh.

Kepala Dinas Kesehatan sekaligus Juru Bicara Satgas Penanganan Covid-19 Rejang Lebong Syamsir dalam keterangan tertulisnya mengatakan jumlah warga yang terkonfirmasi positif sejak kasus pertama pada Juni lalu hingga kini mencapai 232 kasus. Dari jumlah itu 182 orang dinyatakan sembuh, tiga orang meninggal dunia, dan 47 orang lainnya masih menjalani pengawasan.

Baca Juga

"Jumlah nakes yang terkonfirmasi positif hingga saat ini 42 orang, 32 orang sudah dinyatakan sembuh dan 10 orang lagi masih menjalani pengawasan serta karantina," katanya, Kamis (12/11).

Ia mengatakan tenaga kesehatan yang terkonfirmasi positif Covid-19 tersebut berasal dari tenaga dokter dan perawat yang bertugas di RSUD Curup, di beberapa Puskesmas di 15 kecamatan di Rejang Lebong serta klinik swasta. Dia berharap tenaga medis yang terpapar ini bisa cepat pulih, sehingga bisa berkumpul dengan keluarganya maupun menjalankan tugas kesehariannya seperti sedia kala.

Perkembangan penyebaran Covid-19 di Kabupaten Rejang Lebong hingga saat ini terus bertambah. Ada penambahan dua kasus baru, yakni kasus 231, seorang perempuan (16 tahun) asal Kecamatan Curup, tidak ada keluhan, memiliki riwayat kontak dengan kasus 223 dan saat ini tengah dilakukan isolasi mandiri.

Kemudian kasus 232, seorang perempuan (41) asal Kecamatan Curup dengan keluhan demam, mual, muntah dan saat ini tengah menjalani perawatan di RSUD Curup. Selain itu, ia juga mencatat ada 10 pasien yang dinyatakan sembuh, yaitu tiga orang dari Kecamatan Curup Tengah, yakni kasus 184, 185 dan kasus 220. Kemudian satu orang dari Kecamatan Curup Timur, yakni kasus 219, satu kasus 186 dari Kecamatan Selupu Rejang.

"Pasien yang dinyatakan sembuh ini seterusnya lima orang berasal dari Kecamatan Curup terdiri dari kasus 189, 192, 213, 214 dan kasus 218," terangnya.

Ia kembali mengimbau masyarakat Rejang Lebong agar selalu menerapkan protokol kesehatan dengan selalu menggunakan masker saat beraktivitas di luar rumah, rajin mencuci tangan dengan sabun di bawah air mengalir serta selalu menjaga jarak.

sumber : Antara
Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement