REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Gelandang Real Madrid Martin Odegaard telah kembali ke ibu kotya Spanyol setelah tugas internasionalnya bersama Norwegia dipersingkat. Odegaard kini telah mendarat kembali di Madrid, tetapi menurut aturan kesehatan masyarakat Norwegia, dia tidak dapat keluar dari isolasi diri hingga 22 November.
Pertandingan persahabatan Norwegia dengan Israel pada 9 November dibatalkan setelah bek sayap Galatasaray Omar Elabdellaoui dinyatakan positif Covid-19. Seluruh pasukan Norwegia pun kemudian diminta untuk mengisolasi diri sesuai pedoman dari otoritas kesehatan Norwegia.
Para pemain Lars Largerback kemudian ditolak izinnya untuk terbang ke Bukares dalam pertandingan UEFA Nations League dengan Rumania. Pertandingan dengan Rumania dan Austria kini telah dibatalkan sebagai akibat dari situasi tersebut, dengan semua pemain kembali ke klub mereka.
Dikutip dari Football Espana, Senin (16/11), Marca melaporkan Odegaard kini telah mendarat kembali di Madrid dan harus mengisolasi diri hingga 22 November. Sementara pasukan Zinedine Zidane kembali beraksi melawan Villarreal 24 jam sebelumnya. Klub akan berusaha mendapatkan dua tes PCR negatif yang wajib untuk memastikan Odegaard dapat tampil melawan tim Unai Emery.