Sabtu 28 Nov 2020 20:01 WIB

Mikel Arteta Sebut Arsenal Belum Sempurna

Arsenal saat ini menghuni posisi ke-12 di klasemen Liga Inggris.

Mikel Arteta
Foto: EPA-EFE/Jason Cairndruff
Mikel Arteta

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pelatih Arsenal Mikel Arteta mengatakan timnya masih memerlukan beberapa bursa transfer lagi untuk membangun skuat sehingga mereka dapat bersaing dengan tim-tim elit Liga PremierInggris.

Arsenal terakhir kali menjuarai Liga Inggris pada musim 2003/2004 saat masih diarsiteki Arsene Wenger, dan sejak musim 2015/2016 mereka selalu gagal finis di empat besar. Musim lalu, The Gunners hanya finis di posisi kedelapan, dengan terpaut 43 poin dari tim juara Liverpool.

Baca Juga

Arteta telah mengecap kesuksesan sejak ditunjuk menjadi pelatih klub itu pada Desember tahun lalu. Ia berhasil membawa Arsenal menjuarai Piala FA. Namun pria Spanyol itu menyadari tantangan yang ia hadapi untuk merestorasi klub kembali ke papan atas liga dan memenangi gelar.

"Setidaknya akan diperlukan beberapa bursa transfer untuk dapat melakukannya. Untuk membentuk tim yang dapat bersaing selevel dengan klub-klub tertentu di liga ini, yang hampir mendekati 100 poin, itu memerlukan waktu," kata Arteta kepada Sky Sports.

"Di sepak bola, waktu sangat berharga. Jika Anda tidak menghormati proses dan Anda meminta orang-orang tertentu untuk melakukan beberapa hal sedangkan tidak ada pondasinya, itu benar-benar berbahaya."

"Kami harus bersiap untuk masa-masa sulit. Kami mengetahuinya sejak awal sebab itu bukan sesuatu yang baru terjadi tahun lalu. Itu sudah terjadi sejak bertahun-tahun yang lalu," tambahnya.

Arsenal saat ini menghuni posisi ke-12 di klasemen Liga Inggris dengan koleksi 13 poin dari sembilan pertandingan. Pada Minggu (29/11), mereka akan melawat ke markas tim posisi kesembilan Wolverhampton Wanderers.

 

sumber : Antara
Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement