REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Manchester City menggilas tamunya Burnley 5-0 pada lanjutan Liga Primer Inggris di Etihad Stadium, Sabtu (28/11) WIB. Riyad Mahrez mencetak hattrick pada laga tersebut.
Dengan tambahan tiga poin, The Citizen menempati posisi delapan klasemen sementara dengan 15 poin. Sedangkan, Burnley tak beranjak dari posisi 17 dengan lima poin.
Manchester City sudah unggul tiga gol di babak pertama melalui dua gol Mahrez dan Benjamin Mendy.
188 - Since 2016-17 (when Pep Guardiola joined Man City and Burnley returned to the top-flight), Man City have scored 188 Premier League goals before half-time - 21 more than Burnley have netted in total in that time (167). Entertainers. #MCIBUR pic.twitter.com/1abkcF3iQy
— OptaJoe (@OptaJoe) November 28, 2020
Di babak kedua, City menambah pundi gol melalui Riyad Mahrez dan Ferran Torres. City nyaris mencetak selusin gol seandainya gol Gabriel Jesus tak dianulis VAR. Pemain asal Brasil itu dinilai VAR lebih dulu dalam posisi offside pada terciptanya gol.
Mahrez tampil apik pada laga ini.
100 - Riyad Mahrez's opener for City was his 100th goal involvement in the Premier League (59 goals, 41 assists), becoming the sixth African player to reach this milestone in the competition after Drogba, Adebayor, Yakubu, Mane & Salah. Centurion. #MCIBUR pic.twitter.com/OsGaSQp5pI
— OptaJoe (@OptaJoe) November 28, 2020
Dengan tiga gol itu, Mahrez tercatat mengoleksi tujuh gol dalam empat penampilan terakhirnya di Liga Premier melawan Burnley. Mahrez juga menjadi pemain kedua Afrika yang mencetak tiga gol untuk Manchester City setelah sebelumnya Yaya Toure mencetak tiga gol melawan Fulham pada Maret 2014.
2 - Riyad Mahrez is only the second African to score a Premier League hat-trick for Man City after Yaya Toure against Fulham in March 2014. Super. #MCIBUR pic.twitter.com/H3UZukcpKy
— OptaJoe (@OptaJoe) November 28, 2020
Jalannya Laga
Tidak perlu waktu lama buat City untuk bisa langsung merobek gawang tamunya. Laga baru berjalan enam menit, The Citizen sudah mampu mencatatkan keunggulan. Memanfaatkan asisst dari Kevin de Bruyne, Riyad Mahrez melepaskan sepakan kaki kiri dari dalam kotak penalti.
Kendati telah unggul sejak menit keenam, tapi The Citizen tidak mau mengendurkan serangan. Tim besutan Pep Guardiola itu terus mengendalikan permainan dan terus mengepung pertahanan Burnley. Bahkan, hingga menit ke-20, City telah mampu mengemas tujuh tembakan dan mencatatkan penguasan bola sebesar 60 persen.
The Citizen akhirnya menggandakan keunggulan. Mahrez mencetk gol keduanya di laga ini pada menit ke-26. Berawal dari lemparan ke dalam oleh Kylie Walker, eks winger Leicester City itu berhasil menguasai bola di dalam kotak penalti Burnley. Mahrez pun melakukan sejumlah gerak tipu, Mahrez menemukan sudut yang tepat dan menyarangkan bola ke pojok kanan gawang The Clarets.
Namun, Mahrez bukan satu-satunya pencetak gol City pada babak pertama di laga ini. Saat laga memasuki menit ke-40, Benjamin Mendy, yang melakukan overlapping, melepaskan tendangan first time dari dalam kotak penalti Burnley. Mendy berhasil menyarangkan bola ke sebelah kanan gawang Burnley usai memanfaatkan umpan lambung dari De Bruyne. Gol bek kanan asal Prancis itu sekaligus menjadi gol terakhir pada babak pertama di laga tersebut.
Pada babak kedua, Burnley berupaya untuk mengimbangi permainan tim tuan rumah. Namun, The Citizen telah menemukan performa terbaiknya. Momentum tiga gol pada babak pertama pun mampu dilanjutkan City pada babak kedua. The Citizen menambah keunggulan pada menit ke-66. Sebelum ditarik keluar dan digantikan oleh Phil Foden, Ferran Torres menambah catatan gol City.
Memanfaatkan sodoran umpan dari Gabriel Jesus, Torres melepaskan sepakan kaki kanan dari dalam kotak penalti. Bola pun bersarang di sebelah kanan gawang Burnley, tanpa bisa dijangkau kiper. Laga ini terbukti menjadi milik Mahrez. Winger asal Aljazair itu menambah koleksi golnya di laga ini, tepatnya pada menit ke-69. Mahrez menanduk bola hasil umpan silang Foden dari sisi kiri kotak penalti The Clarets.
Dengan kemenangan di Stadion Etihad ini, The Citizen itu berhak menempati peringkat kedelapan klasemen sementara Liga Primer Inggris. City mengumpulkan 15 poin. Kendati terpaut enam poin dari pemuncak klasemen sementara, tapi juara Liga Primer Inggris musim 2018/2019 baru tampil di sembilan laga dan masih memiliki satu laga sisa dibanding Liverpool, yang berada di puncak klasemen sementara.
Susunan Pemain
Manchester City : Ederson; Kyle Walker, John Stones, Ruben Dias, Benjamin Mendy; Kevin De Bruyne, Rodri, Ilkay Gundogan; Riyad Mahrez, Gabriel Jesus, Ferran Torres.
Burnley : Bailey Peacock-Farrell; Matthew Lowton, James Tarkowski, Ben Mee, Charlie Taylor; Jay Rodriguez, Ashley Westwood, Josh Benson, Dwight McNeil; Ashley Barnes, Chris Wood.