Ahad 29 Nov 2020 14:45 WIB

Navalny Desak UE Memberikan Sanksi kepada Oligarki Rusia

Navalny: sanksi harus menargetkan lingkaran dalam Vladimir Putin

Red: Nur Aini
Pemimpin oposisi Rusia Alexei Navalny
Pemimpin oposisi Rusia Alexei Navalny

 

REPUBLIKA.CO.ID, MOSKOW -- Pemimpin oposisi Rusia Alexei Navalny pada Jumat (27/11) mendesak Uni Eropa untuk menjatuhkan sanksi langsung terhadap oligarki Presiden Rusia Vladimir Putin.

Baca Juga

Navalny mengatakan bahwa dia bukan orang pertama atau terakhir yang coba diracuni atau dibunuh oleh Rusia.

“Pertanyaan utama yang harus kita tanyakan pada diri kita sendiri adalah ‘mengapa orang-orang ini meracuni, membunuh dan memalsukan pemilu” dan jawabannya adalah: uang,” kata dia kepada Komite Hubungan Luar Negeri Parlemen Eropa.