Senin 30 Nov 2020 13:01 WIB

Pique Ingin Rayu Messi Agar Bertahan di Barcelona

Kontrak Messi hingga Juni 2021 dan tak ada tanda perpanjangan kontrak dengan Barca.

Rep: Frederikus Bata/ Red: Endro Yuwanto
Bintang Barcelona Lionel Messi.
Foto: EPA/ Andreu Dalmau
Bintang Barcelona Lionel Messi.

REPUBLIKA.CO.ID, BARCELONA -- Masa depan Lionel Messi masih menjadi salah satu topik menarik untuk dibahas. Konteksnya pada dunia sepak bola.

Kontrak Messi di Barcelona hingga Juni 2021. Hingga kini kedua kubu belum menemukan kata sepakat untuk melanjutkan kerja sama.

Baca Juga

Jika tak ada perubahan, La Pulga berstatus agen bebas pada musim panas tahun depan. Superstar asal Argentina itu bisa pergi ke mana pun secara gratis.

Bek tengah Barcelona, Gerard Pique, diminta mengomentari situasi rekannya. Pique mempersilakan khalayak bertanya langsung pada Messi.

"Kami berharap dia bertahan, tapi itu keputusan pribadi. Kita lihat saja nanti," kata palang pintu berusia 33 tahun ini dikutip dari Tribal Football, Senin (30/11).

Menurut Pique, selama jagoan La Albiceleste itu masih mengenakan kostum Barca, masih ada harapan. Artinya, kemungkinan La Pulga tetap di Camp Nou, terbuka lebar. "Kami berharap bisa merayunya agar dia bertahan menuju tahun-tahun mendatang," ujar pemilik 102 caps tim nasional Spanyol itu.

Pihak Blaugrana harus bergerak cepat. Jika rayuan Pique dkk kurang ampuh, maka sejak Januari 2021, Messi bisa menjalin pra-kontrak dengan klub lain.

Aturan sepak bola memperbolehkan hal itu. Bahkan dengan sepengetahuan klub raksasa Katalan. Alarm bahaya terdengar.

Bagaimana pun, Messi terlahir untuk Barcelona. Ini musim ke-17, Messi berada di skuat senior El Barca.

Sejauh itu, ia tampil dalam 743 laga di berbagai ajang dan mencetak 641 gol. La Pulga telah meraih segalanya dalam balutan kostum raksasa Katalan.

Klasemen La Liga Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Barcelona Barcelona 13 11 0 2 40 28 33
2 Real Madrid Real Madrid 12 8 3 1 25 14 27
3 Atletico Madrid Atletico Madrid 13 7 5 1 19 12 26
4 Villarreal Villarreal 12 7 3 2 23 4 24
5 Osasuna Osasuna 13 6 3 4 17 -3 21
BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
وَلَقَدْ اَرْسَلْنَا رُسُلًا مِّنْ قَبْلِكَ مِنْهُمْ مَّنْ قَصَصْنَا عَلَيْكَ وَمِنْهُمْ مَّنْ لَّمْ نَقْصُصْ عَلَيْكَ ۗوَمَا كَانَ لِرَسُوْلٍ اَنْ يَّأْتِيَ بِاٰيَةٍ اِلَّا بِاِذْنِ اللّٰهِ ۚفَاِذَا جَاۤءَ اَمْرُ اللّٰهِ قُضِيَ بِالْحَقِّ وَخَسِرَ هُنَالِكَ الْمُبْطِلُوْنَ ࣖ
Dan sungguh, Kami telah mengutus beberapa rasul sebelum engkau (Muhammad), di antara mereka ada yang Kami ceritakan kepadamu dan di antaranya ada (pula) yang tidak Kami ceritakan kepadamu. Tidak ada seorang rasul membawa suatu mukjizat, kecuali seizin Allah. Maka apabila telah datang perintah Allah, (untuk semua perkara) diputuskan dengan adil. Dan ketika itu rugilah orang-orang yang berpegang kepada yang batil.

(QS. Gafir ayat 78)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement