Senin 30 Nov 2020 14:32 WIB

Ridwan Kamil Doakan Ketua PBNU Segera Pulih dari Covid-19

Mengumumkan hasil tes Covid-19, merupakan tanggung jawab morel kepada setiap orang.

Rep: Arie Lukihardianti/ Red: Agus Yulianto
Gubernur Jawa Barat M Ridwan Kamil
Foto: ANTARA/Sigid Kurniawan
Gubernur Jawa Barat M Ridwan Kamil

REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG --- Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil mendoakan Ketua PBNU Said Aqil Siraj agar segera pulih setelah mengumumkan terkena Covid-19. Dia pun mengapresiasi sikap Said Aqil yang secara bijak mengumumkan kondisi kesehatannya kepada masyarakat. 

"Ya saya udah mendapati beritanya. Jadi saya sangat menghormati memuliakan beliau, sebagai pimpinan ormas Islam terbesar saya mendoakan segera lekas pulih," ujar Ridwan Kamil yang akrab disapa Emil, di Gedung Sate, Kota Bandung, Senin (30/11).

"Saya sangat menghormati kebijaksanaannya mengumumkan. Itu yang saya maksud ya, beliau adalah tokoh publik punya interaksi sangat besar dan dengan kearifan yang menginformasikan maka itu menjadi inspirasi dan contoh," paparnya.

Emil mengatakan, Covid-19 bukan aib. Mengumumkan hasil tes Covid-19, kata dia, merupakan tanggung jawab moril kepada setiap orang yang pernah berinteraksi. 

"Satu, Covid itu bukan aib dan yang kedua memberikan tanggung jawab moril kepada yang berinteraksi, untuk mewaspadai diri dengan tracing, dengan testing dan sebagainya," kata Emil seraya mengatakan hanya itu yang bisa dilakukan untuk menyelamatkan pandemi agar berakhir lebih cepat. 

 

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement