Selasa 01 Dec 2020 10:44 WIB

Anies Baswedan Positif Covid-19

Anies mengatakan, ia dalam keadaan keadaan baik serta menjalani isolasi mandiri.

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan
Foto: Prayogi/Republika
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengumumkan, dirinya terpapar Covid-19, Selasa (1/12). Anies mengumumkan hasil tes Covid-19 melalui metode polymerase chain reaction (PCR) yang dilakukan pada Senin (30/12).

Anies mengatakan, ia menerima hasil tes yang menyatakan dirinya positif terpapar Covid pada Selasa dini hari WIB. "Hasil tes PCR saya positif Covid-19. Saya memilih mengumumkan pada kesempatan pertama pagi hari ini sebagaimana kita melakukannya sepanjang penanganan Covid-19. Apa adanya, tidak ditambah, tidak dikurangi, dan diberikan secara lengkap," kata dia dalam video yang diunggah ke media sosial Instagram, Selasa.

Baca Juga

Anies menerangkan, ia sebenarnya secara rutin melakukan tes usap PCR. Anies melakukan tes usap PCR terakhir pada Rabu (25/11) pekan lalu dan hasilnya negatif. 

Namun, ia kembali melakukan tes PCR setelah Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria terkonfirmasi positif Covid-19. "Setelah wagub positif, sementara kami ada interaksi yang cukup dekat maka sesuai dengan protokol kesehatan, saya kembali melakukan tes," kata dia.

Anies mengatakan, saat ini, kondisinya dalam keadaan baik dan tanpa gejala. Ia juga menjalani isolasi mandiri di tempat yang terpisah dengan keluarga. Dia juga mengimbau agar semua orang yang pernah berinteraksi selama beberapa hari terakhir untuk melakukan langkah-langkah yang diperlukan seperti isolasi mandiri atau tes usap PCR. 

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Anies Baswedan (@aniesbaswedan)

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
اَلَمْ تَرَ اِلَى الَّذِيْ حَاۤجَّ اِبْرٰهٖمَ فِيْ رَبِّهٖٓ اَنْ اٰتٰىهُ اللّٰهُ الْمُلْكَ ۘ اِذْ قَالَ اِبْرٰهٖمُ رَبِّيَ الَّذِيْ يُحْيٖ وَيُمِيْتُۙ قَالَ اَنَا۠ اُحْيٖ وَاُمِيْتُ ۗ قَالَ اِبْرٰهٖمُ فَاِنَّ اللّٰهَ يَأْتِيْ بِالشَّمْسِ مِنَ الْمَشْرِقِ فَأْتِ بِهَا مِنَ الْمَغْرِبِ فَبُهِتَ الَّذِيْ كَفَرَ ۗوَاللّٰهُ لَا يَهْدِى الْقَوْمَ الظّٰلِمِيْنَۚ
Tidakkah kamu memperhatikan orang yang mendebat Ibrahim mengenai Tuhannya, karena Allah telah memberinya kerajaan (kekuasaan). Ketika Ibrahim berkata, “Tuhanku ialah Yang menghidupkan dan mematikan,” dia berkata, “Aku pun dapat menghidupkan dan mematikan.” Ibrahim berkata, “Allah menerbitkan matahari dari timur, maka terbitkanlah ia dari barat.” Maka bingunglah orang yang kafir itu. Allah tidak memberi petunjuk kepada orang-orang zalim.

(QS. Al-Baqarah ayat 258)

Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement