Selasa 01 Dec 2020 14:48 WIB

Cincin Olimpiade Raksasa Sudah Dipasang Lagi di Tokyo

Cincin saling berkaitan seberat 69 ton itu dipasang di area Teluk Odaiba di Tokyo.

Red: Israr Itah
Turis berfoto dengan latar cincin Olimpiade di Odaiba, Tokyo, Jepang.
Foto: AP
Turis berfoto dengan latar cincin Olimpiade di Odaiba, Tokyo, Jepang.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Satu rangkaian cincin Olimpiade raksasa kembali ke tepi Laut Tokyo pada Selasa (1/12) setelah dirawat. Pemerintah Jepang berharap simbol itu membantu membangun antusiasme mengikuti Olimpiade yang tertunda akibat pandemi virus corona baru.

Uji coba vaksin yang menjanjikan telah menaikkan asa Tokyo dalam menyelenggarakan Olimpiade yang akan dibuka 23 Juli 2021 setelah pandemi memaksa batal jadwal semula tahun ini. Cincin saling berkaitan seberat 69 ton itu dipasang di area Teluk Odaiba di Tokyo awal tahun ini saat kota tersebut mulai hitung mundur Olimpiade. Namun, cincin itu dibongkar Agustus lalu untuk dirawat dan keperluan inspeksi. Cincin itu kembali Selasa dengan lapisan cat yang baru dan bakal menyala pada malam hari.

Baca Juga

"Kami bekerja sangat keras sampai kita bisa menggelar Olimpiade di mana rakyat merasa aman," kata pejabat pemerintah kota Tokyo Atsushi Yanashimizu kepada wartawan seperti dikutip AFP.

"Dengan pemasangan simbol Olimpiade ini, kami ingin lebih banyak lagi masyarakat yang merasakan bahwa acara itu bakal segera tiba dan dan merasa bersemangat karenanya."