Selasa 01 Dec 2020 15:03 WIB

Gladbach Pede Lolos ke Babak 16 Besar Saat Lawan Inter

Borussia Moenchengladbach jadi satu-satunya tim yang belum terkalahkan di Grup B.

Rep: Eko Supriyadi/ Red: Israr Itah
Gelandang Borussia Moenchengladbach Florian Neuhaus (kedua kanan) saat berlatih bersama rekan-rekannya jelang menghadapi Inter Milan di Liga Champions.
Foto: EPA-EFE/SASCHA STEINBACH
Gelandang Borussia Moenchengladbach Florian Neuhaus (kedua kanan) saat berlatih bersama rekan-rekannya jelang menghadapi Inter Milan di Liga Champions.

REPUBLIKA.CO.ID, MOENCHENGLADBACH -- Gelandang Borussia Moenchengladbach Florian Neuhaus yakin timnya punya peluang lolos ke babak 16 besar jelang berhadapan dengan Inter Milan di Borussia Park, Moenchengladbach, Rabu (2/12) dini hari WIB. Menurut Neuhaus, hal tersebut telah dibuktikan timnya dalam empat pertandingan sebelumnya. Klub Bundesliga itu jadi satu-satunya tim yang belum terkalahkan di Grup B dan berada di atas Real Madrid dan Inter Milan.

"Kami ingin melakukan hal yang sama besok. Mencapai fase gugur akan menjadi sesuatu yang spesial dan kami akan melakukan segalanya untuk mewujudkan itu," tegas Neuhaus, dikutip dari laman resmi UEFA, Selasa (1/12).

Baca Juga

Ia mengatakan musim ini berjalan cukup baik untuk timnya. Namun hal itu tak lantas membuatnya puas, dan tetap akan berusaha sekuat tenaga untuk mendapatkan hasil positif. Apalagi, ia kini sedang menikmati bermain untuk Gladbach.

Pelatih Gladbach Marco Rose menyatakan, timnya kini fokus pada diri sendiri, dibandingkan memperhatikan Inter. Ia menegaskan akan menerapkan prinsip permainan dengan atau tanpa bola, agar bisa tampil bagus dan mendapatkan poin. 

Untuk bisa memastikan tiket ke 16 besar, Gladbach harus mencegah Inter menang. Menurut dia, sosok yang mungkin bisa mengacaukan rencana Gladbach adalah Romelu Lukaku. Penyerang timnas Belgia itu dinilai ancaman buat pertahanan timnya.

"Romelu Lukaku punya pengaruh besar dalam permainan Inter. Saat dia berada di depan gawang, dia akan mempertahankan diri. Dia atlet yang fantastis," kata Marco Rose. 

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement