Rabu 02 Dec 2020 04:20 WIB

Babak Pertama, Liverpool dan Ajax Saling Serang tanpa Hasil

Laga Liverpool vs Ajax di babak pertama belum membuahkan gol.

Rep: Rizky Suryarandika/ Red: Ratna Puspita
Penjaga gawang Liverpool Caoimhin Kelleher melakukan penyelamatan ketika timnya menghadapi Ajax pada lanjutan penyisihan Grup D Liga Champions di Anfield, Rabu (2/12) dini hari WIB.
Foto: EPA-EFE/Phil Noble
Penjaga gawang Liverpool Caoimhin Kelleher melakukan penyelamatan ketika timnya menghadapi Ajax pada lanjutan penyisihan Grup D Liga Champions di Anfield, Rabu (2/12) dini hari WIB.

REPUBLIKA.CO.ID, LIVERPOOL -- Laga Liverpool vs Ajax di babak pertama belum membuahkan gol dalam matchday 5 Grup D Liga Champions pada Rabu (2/12) dini hari WIB di Anfield. Kedua tim masih saling menjajal serangan. 

Pada 10 menit babak pertama, kedua tim terlibat aksi jual beli serangan. Curtis Jones dan Wijnaldum mengawali peluang Liverpool. Sedangkan Ajax mencipta peluang dari Perr Schuurs.

Baca Juga

Pada 20 menit berikutnya, the Reds dan Ajax masih menunjukkan determinasi tinggi. Persaingan ketat di Grup D membuat pemenang laga ini berpeluang lebih besar ke fase penyisihan. Oleh Karenanya, Antony dan Noussair Mazraoui berikhtiar menjebol jala Kelleher lebih keras.

Sedangkan trio Mohamed Salah-Sadio Mane-Diogo Jota juga belum membuahkan hasil hingga menit ke-40. Padahal, ketiganya disuplai lini tengah dan bek sayap mumpuni.

Schuurs diganjar kartu kuning oleh wasit karena pelanggaran berat di menit ke-42. Pasukan Jurgen Klopp gagal menjebol jala tim tamu hingga turun minum meski jelang peluit berbunyi Mane dan Robertson sempat membuat peluang. 

Pada laga lain grup D, Atalanta tertinggal 0-1 dari Midtjylland melalui gol Alexander Scholz.

Hasil Liga Champions Rabu (2/12) dini hari WIB

Grup A: 

Atletico Madrid vs Bayen Muenchen 1-0 

Lokomotiv Moskow vs RB Salzburg 1-3 

Grup B

Shakhtar Donetsk vs Real Madrid 2-0 (full time)

Bayern Moenchengladbach vs Inter Milan 1-1 

Grup C

Marseille vs Olympiakos 1:1 

Porto vs Manchester City 0:0 

Grup D 

Atalanta vs Midtjylland 0-1

Liverpool vs Ajax 0-0

Klasemen Premier League Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Liverpool Liverpool 11 9 1 1 21 15 28
2 Manchester City Manchester City 11 7 2 2 22 9 23
3 Chelsea Chelsea 11 5 4 2 21 8 19
4 Arsenal Arsenal 11 5 4 2 18 6 19
5 Nottingham Forest Nottingham Forest 11 5 4 2 15 5 19
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
يٰبَنِيْٓ اٰدَمَ لَا يَفْتِنَنَّكُمُ الشَّيْطٰنُ كَمَآ اَخْرَجَ اَبَوَيْكُمْ مِّنَ الْجَنَّةِ يَنْزِعُ عَنْهُمَا لِبَاسَهُمَا لِيُرِيَهُمَا سَوْاٰتِهِمَا ۗاِنَّهٗ يَرٰىكُمْ هُوَ وَقَبِيْلُهٗ مِنْ حَيْثُ لَا تَرَوْنَهُمْۗ اِنَّا جَعَلْنَا الشَّيٰطِيْنَ اَوْلِيَاۤءَ لِلَّذِيْنَ لَا يُؤْمِنُوْنَ
Wahai anak cucu Adam! Janganlah sampai kamu tertipu oleh setan sebagaimana halnya dia (setan) telah mengeluarkan ibu bapakmu dari surga, dengan menanggalkan pakaian keduanya untuk memperlihatkan aurat keduanya. Sesungguhnya dia dan pengikutnya dapat melihat kamu dari suatu tempat yang kamu tidak bisa melihat mereka. Sesungguhnya Kami telah menjadikan setan-setan itu pemimpin bagi orang-orang yang tidak beriman.

(QS. Al-A'raf ayat 27)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement