Rabu 02 Dec 2020 21:38 WIB

Justin Bieber Tunggu Hailey Baldwin Siap Jadi Ibu

Justin Bieber sebut istrinya memiliki hal-hal yang ingin dicapai sebelum punya anak.

Rep: Rahma Sulistya/ Red: Reiny Dwinanda
Penyanyi Justin Bieber tak pernah mengesampingkan keinginan untuk memiliki anak bersama istrinya, Hailey Baldwin.
Foto: EPA
Penyanyi Justin Bieber tak pernah mengesampingkan keinginan untuk memiliki anak bersama istrinya, Hailey Baldwin.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Justin Bieber terbuka tentang kehidupan pribadinya bersama sang istri, Hailey Baldwin. Penyanyi berusia 26 tahun itu muncul di sesi bincang-bincang TV "The Ellen DeGeneres Show" pada Selasa lalu.

DeGeneres memuji Bieber tentang masa depan rumah tangganya. Dia lalu menanyakan apakah Bieber dan istri siap untuk memulai sebuah keluarga.

Baca Juga

Pelantun "Holy" itu mengakui, dirinya dan istri tidak pernah mengesampingkan keinginan untuk memiliki anak-anak dalam kehidupan rumah tangganya. Faktanya, Bieber belum menghapus keinginan jumlah anaknya di masa depannya.

Di lain sisi, Bieber menganggap rencana memilki momongan bisa ditunda. Ia menyebut bahwa Baldwin yang berusia 24 tahun masih belum cukup siap untuk menjadi ibu.

"Saya ingin mendapatkan anak sebanyak yang Hailey ingin lahirkan," kata Bieber yang mengenakan topi ke belakang, celana jeans dan kaus ritsleting hitam, kepada DeGeneres dalam klip cuplikan yang dirilis Selasa pagi.

Meski menyebut ingin memiliki banyak anak, Bieber membiarkan istrinya yang menentukan. Sebab, anak akan terlahir dari tubuh istrinya.

"Itu tubuhnya dan terserah dia apapun yang dia ingin lakukan. Saya rasa dia ingin memiliki sedikit anak saja, setidaknya dua atau tiga," kata Bieber tentang Baldwin.

Bieber telah memutuskan untuk menetapkan hatinya pada Baldwin dan membesarkan sebuah keluarga. Dia mengatakan kepada DeGeneres, jika kelak dikaruniai keturunan, dirinya dan istri akan mengganti warna cat dinding untuk menghormati hadirnya buah hati mereka.

"Jadi kamu akan membuat potret keluarga kamu semua duduk di depan perapian, kamu dan Hailey dan anak-anak? Itu akan bagus sekali. Kamu harus membuat tato dan membuatnya terlihat seperti bingkai pada kuda-kuda," ujar DeGeneres bercanda.

Bieber dan Baldwin merayakan ulang tahun pernikahan satu tahun mereka pada September lalu. "Hailey Bieber. Aku sangat beruntung menjadi suamimu!" ungkap Bieber dalam akun Instagram-nya.

"Kamu mengajari saya begitu banyak hal setiap hari, dan membuat saya menjadi pria yang lebih baik! Saya berkomitmen selama sisa hidup kita untuk menjadikan kamu sebagai wanita yang Tuhan kirimkan untuk saya! Hati saya adalah untuk memungkinkan kamu mencapai semua impian terliarmu! Aku berjanji untuk selalu mengutamakanmu, memimpin dengan kesabaran dan kebaikan!! Selamat ulang tahun gadis manisku yang cantik," kata Bieber menambahkan.

Sementara itu, Baldwin juga membagikan beberapa foto dari hari istimewa pasangan itu, dengan caption postingan, “1 tahun yang lalu kami memiliki pernikahan terbaik. Seandainya saya bisa menjalani hari ini berulang-ulang,” tulis dia.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement