Kamis 03 Dec 2020 00:39 WIB

BMH-Pemuda Hidayatullah Bantu Korban Erupsi di Lembata

Masih banyak bantuan dibutuhkan oleh pengungsi.

Red: Irwan Kelana
Tim BMH dan Pemuda Hidayatullah membantu pengungsi korban erupsi Gunug Lewotolok, Lembata, NTT.
Foto: Dok BMH
Tim BMH dan Pemuda Hidayatullah membantu pengungsi korban erupsi Gunug Lewotolok, Lembata, NTT.

REPUBLIKA.CO.ID, LEMBATA -- Musibah berupa erupsi Gunung Lewotolok yang terjadi di Lembata, Nusa Tenggara Timur (NTT),  memaksa sebagian besar masyarakat mengungsi.

Hal itu mendorong Laznas BMH segera mengirimkan tim dan bantuan untuk meringankan beban saudara yang tertimpa musibah.

"Tim berangkat dari Kupang pada  Selasa (1/12)  dan tiba di Lembata pada Rabu  (2/12)  tepat pukul 06.45 WITA," terang Kepala BMH Perwakilan NTT, Hasbullah (2/12).

Setiba di lokasi, tim berkoordinasi dengan BASARNAS dan pihak lainnya, termasuk BNPB Daerah.