REPUBLIKA.CO.ID, SAINT PETERSBURG -- Pelatih Zenit Saint Petersburg, Sergei Semak, menilai, absennya sejumlah penggawa kunci Borussia Dortmund tidak akan mengurangi kualitas wakil Jerman tersebut. Zenit Saint Petersburg dijadwalkan menjamu Borussia Dortmund pada laga pamungkas penyisihan Grup F Liga Champions, Rabu (9/12) dini hari WIB.
Di laga yang bakal digelar di Stadion Krestovsky, Dortmund tidak bisa menyertakan sembilan pemain sekaligus di tim utama tersebut. Sembilan pemain tersebut masih harus menjalani perawatan lantaran mengalami cedera. Dari sembilan pemain tersebut ada sejumlah penggawa andalan Dortmund, seperti Erling Haaland, Thomas Meunier, Manuel Akanji, Thomas Delaney, dan Raphael Guerreiro.
Alhasil, pelatih Dortmund, Lucien Favre, dikabarkan akan melakukan sejumlah rotasi pemain di laga kontra Zenit Saint Petersburg. Di sisi lain, absennya sejumlah penggawa andalan Dortmund itu dapat menjadi keuntungan tersendiri buat tim tuan rumah. Apalagi, di sepanjang penyisihan Grup F Liga Champions, Zenit Saint Petersburg tercatat belum pernah meraih kemenangan.
Dengan badai cedera pemain yang tengah menerpa Dortmund, Zenit memiliki kesempatan besar untuk mencatatkan kemenangan perdana di pentas Liga Champions musim ini. Meski telah dipastikan gagal melaju ke babak 16 besar Liga Champions musim ini, setidaknya Zenit bisa menutup petualangan mereka di kompetisi Eropa musim ini dengan torehan kemenangan.
Kendati begitu, Semak menilai, laga itu tidak akan berjalan dengan mudah buat anak-anak asuhnya. Meski kehilangan sejumlah pemain kunci, tapi Dortmund memiliki stok pemain, yang kualitasnya tidak terlalu jauh.
''Mereka memiliki 20 pemain. Mereka juga sempat melakukan rotasi dan tampil di sejumlah laga. Kehilangan sejumlah pemain kunci tentu mempengaruhi opsi pilihan pemain mereka, tapi Dortmund memiliki pemain yang cukup dengan kualitas yang merata. Kondisi itu tidak akan mengurangi kualtias permainan mereka,'' tutur Semak seperti dilansir laman resmi UEFA, Selasa (8/12).
Berbeda dari tim tamu, Zenit justru tengah memiliki skuat yang relatif lengkap. Satu-satunya pemain yang diragukan bisa tampil di laga itu adalah Dejan Lovren. Eks bek tengah Liverpool itu dikabarkan mengalami masalah kesehatan. Namun, Semak mengirim sinyal terkait kemungkinan merumputnya kapten Zenit Saint Petersburg di laga tersebut.
''Dejan telah menjalani latihan bersama tim, namun masih diragukan untuk bisa tampil. Saat saya telah memilih 11 pertama, maka saya akan menentukan kapten untuk tim ini. Selain Lovren, sudah ada pemain lain yang pernah menyandang ban kapten. Pemilihan kapten akan didasarkan pada komposisi pemain,'' ujar Semak.