Kamis 10 Dec 2020 07:48 WIB

Cedera Paha, Thomas Partey akan Absen Bela Arsenal

Partey menderita cedera paha usai laga kontra Tottenham Hotspur.

Rep: Fitriyanto/ Red: Endro Yuwanto
Thomas Partey (kedua kiri) saat membela Arsenal melawan Aston Villa.
Foto: EPA-EFE/Andy Rain
Thomas Partey (kedua kiri) saat membela Arsenal melawan Aston Villa.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pelatih Arsenal Mikel Arteta mengonfirmasi bahwa Thomas Partey akan absen untuk beberapa pertandingan berikutnya. Gelandang asal Ghana itu menderita cedera paha usai laga kontra Tottenham Hotspur akhir pekan lalu.

Partey pada awalnya diperkirakan akan absen dalam pertandingan tersebut karena masalah serupa yang dideritanya melawan Aston Villa pada 8 November. Namun, ia didorong untuk kembali beraksi. Ia tampil tertatih-tatih sebelum turun minum sebelum Spurs mencetak gol kedua. Di laga itu, Arsenal kalah 0-2 dari Spurs.

Arteta memberikan informasi terbaru saat mempertahankan keputusannya saat memainkan sang gelandang di Stadion Tottenham Hotspur.

"Dia cedera di area yang sama. Bukan tempat yang persis sama, tapi mirip seperti sebelumnya," ujar Arteta dilansir ESPN, Kamis (10/12). "Kami melakukan MRI (memindai) dia kemarin. Ada cedera di sana dan dia akan melewatkan beberapa pertandingan berikutnya. Dia melakukannya dengan sangat baik. Dia sangat percaya diri."

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement