Jumat 11 Dec 2020 19:07 WIB

Trik Lolos Hibah Penelitian dan Pengabdian Masyarakat

Dosen UBSI dimotivasi meningkatkan kualitas penelitian dan pengabdian masyarakat.

Red: Irwan Kelana
Prodi Humas UBSI menggelar webinar bertajuk Strategi Jitu Lolos Hibah Penelitian dan Pengabdian Masyarakat di Rumpun Komunikasi dan Bahasa.
Foto: Dok UBSI
Prodi Humas UBSI menggelar webinar bertajuk Strategi Jitu Lolos Hibah Penelitian dan Pengabdian Masyarakat di Rumpun Komunikasi dan Bahasa.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Program Studi Hubungan Masyarakat kampus Universitas Bina Sarana Informatika (UBSI) menyelenggarakan kegiatan webinar bertajuk ‘Strategi Jitu Lolos Hibah Penelitian dan Pengabdian Masyarakat di Rumpun Komunikasi dan Bahasa’. Acara yang digelar pada Kamis (10/12) itu  diikuti oleh puluhan dosen Fakultas Komunikasi dan Bahasa.

Webinar ini diawali dengan sambutan Kepala Program Studi Hubungan Masyarakat, Ita Suryani dan dilanjutkan dengan penyampaian materi ‘Strategi Jitu Lolos Hibah Peneltian dan Pengabdian Masyarakat’ oleh Asriyani Sagiyanto. 

Asriyani menyampaikan mengenai prosedur dan tahapan-tahapan dalam kegiatan pengabdian masyarakat internal. Dilanjutkan dengan pemateri kedua Devy Putri Kussanti yang menyampaikan materi mengenai hibah penelitian dosen. Acara itu dipandu oleh Fifit Fitransyah.

"Untuk semester depan ada beberapa hal baru yang jadi perhatian dalam kegiatan pengabdian masyarakat.  Yaitu,  pelaksanaan pengabdian masyarakat dilakukan maksimal oleh tiga orang dosen dan empat orang mahasiswa dan juga terdapat 12 dokumen yang harus terpenuhi dalam laporan kegiatan pengabdian masyarakat,” tutur Asriyani seperti dikutip dalam rilis yang diterima Republika.co.id.