Kamis 17 Dec 2020 07:02 WIB

5 Jenis Teh dan Manfaatnya untuk Kesehatan Tubuh

Teh tak hanya tenangkan pikiran tetapi juga menyehatkan tubuh.

Rep: Gumanti Awaliyah/ Red: Nora Azizah
Foto: ilustrasi minum teh
Foto: Pixabay
Foto: ilustrasi minum teh

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Setiap tanggal 15 Desember dikenal dengan Hari Teh Internasional. Selain dirayakan dengan minum teh, perayaan ini juga menjadi momen untuk menghargai jasa para pekerja di perkebunan, pabrik teh serta untuk meningkatkan perdagangan teh di seluruh dunia.

Teh merupakan minuman paling umum di seluruh dunia. Rata-rata, setiap keluarga mengonsumsi sekitar 3 hingga 4 cangkir teh dalam sehari. Teh tidak hanya menenangkan pikiran dan tubuh tetapi juga sangat bermanfaat bagi kesehatan. 

Baca Juga

Berikut adalah berbagai jenis teh dan daftar manfaat kesehatan yang mereka tawarkan seperti dilansir dari laman Pinkvilla pada Rabu (16/12).

 

1. Teh hijau

Teh hijau adalah salah satu teh yang paling banyak dikonsumsi untuk menurunkan berat badan. Teh hijau kaya akan antioksidan dan meningkatkan fungsi otak serta mengurangi risiko kanker.

2. Teh hitam

Teh ini mampu membantu mengurangi stres dengan mengurangi kortisol dan menurunkan risiko serangan jantung. Teh hitam juga membantu meningkatkan kekebalan dan baik untuk kesehatan tulang dan mulut.

3. Teh oolong

Teh oolong meningkatkan tingkat kewaspadaan mental seseorang dan membantu mencegah infeksi gigi juga penyakit jantung. The oolong juga mengurangi gejala osteoporosis.

4. Teh Chamomile

Jenis teh ini berkhasiat untuk menenangkan pikiran dan bisa menyembuhkan sakit perut. Ini juga membantu mengurangi insomnia dan migrain.

5. Teh jahe

Minuman musim dingin favorit sepanjang masa, teh jahe memiliki sifat anti-inflamasi dan dikatakan dapat menyembuhkan sakit tenggorokan dan batuk. Ini juga membantu menyembuhkan sembelit dan mual.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement