Jumat 18 Dec 2020 14:36 WIB

Jokowi Minta Masyarakat tak Takut Vaksinasi Covid-19

Jokowi meminta masyarakat agar tak takut dan bersedia mengikuti program vaksinasi

Rep: Dessy Suciati Saputri/ Red: Esthi Maharani
Presiden Joko Widodo (Jokowi) meninjau simulasi pemberian vaksinasi COVID-19 di Puskesmas Tanah Sareal, Kota Bogor, Jawa Barat, Rabu (18/11/2020). Dalam kunjungannya, Jokowi meninjau satu persatu tahapan simulasi pemberian vaksin COVID-19, dan juga meminta pada saat pemberian vaksinasi nanti lebih sempurna sehingga aman, cepat dan memperhatikan protokol kesehatan.
Foto: ANTARA/Yulius Satria Wijaya
Presiden Joko Widodo (Jokowi) meninjau simulasi pemberian vaksinasi COVID-19 di Puskesmas Tanah Sareal, Kota Bogor, Jawa Barat, Rabu (18/11/2020). Dalam kunjungannya, Jokowi meninjau satu persatu tahapan simulasi pemberian vaksin COVID-19, dan juga meminta pada saat pemberian vaksinasi nanti lebih sempurna sehingga aman, cepat dan memperhatikan protokol kesehatan.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA – Presiden Joko Widodo (Jokowi) meminta masyarakat agar tak takut dan bersedia mengikuti program vaksinasi Covid-19. Untuk memastikan keamanan vaksin Covid-19, Jokowi menegaskan akan menjadi orang pertama yang akan menerima vaksin di Indonesia.

Hal ini disampaikan Jokowi saat memberikan bantuan modal kerja kepada sejumlah pelaku usaha kecil di Istana Kepresidenan Bogor, Jawa Barat, Jumat (18/12).

“Yang hadir di sini, ada yang ingin divaksin? Gak ada yang mau? Gimana sih? Takut? Saya sudah menyampaikan, saya nanti yang akan divaksin pertama kali. Di Indonesia ini saya yang pertama kali untuk menunjukan bahwa divaksin itu tidak apa-apa,” kata Jokowi saat berbincang dengan para pelaku usaha kecil.

Dengan mengikuti program vaksinasi Covid-19, Jokowi yakin keadaan di Indonesia akan kembali normal. Jokowi mengatakan, meskipun vaksin Covid-19 sudah tiba di Tanah Air, namun pelaksanaan vaksinasi masih harus menunggu tahapan dan izin dari BPOM.