Ahad 20 Dec 2020 00:35 WIB

Ditahan Imbang Valencia, Barcelona Gagal Naik Klasemen

Barcelona gagal merangsek ke empat besar klasemen sementara La Liga Spanyol.

Rep: Muhammad Ikhwanuddin/ Red: Endro Yuwanto
Striker Barcelona Lionel Messi tampak kecewa usai Barca ditahan imbang 2-2 Valencia dalam lanjutan La Liga Spanyol, Ahad (20/12) dini hari WIB.
Foto: EPA/Enric Fontcuberta
Striker Barcelona Lionel Messi tampak kecewa usai Barca ditahan imbang 2-2 Valencia dalam lanjutan La Liga Spanyol, Ahad (20/12) dini hari WIB.

REPUBLIKA.CO.ID, BARCELONA -- Barcelona ditahan imbang Valencia dengan skor 2-2 di pekan ke-13 La Liga Spanyol, Ahad (20/12) dini hari WIB. Meski tampil di Camp Nou, skuad Blaugrana gagal merangsek ke empat besar klasemen sementara kasta tertinggi sepak bola Negeri Matador.

Pelatih Barcelona, Ronald Koeman, memasang formasi 4-1-4-1 dengan mempercayakan Lionel Messi sebagai ujung tombak tim. Namun, ancaman pertama justru dihadirkan oleh tim tamu Valencia lewat sepakan Goncalo Guedes.

Pertandingan berjalan keras selepas 10 menit pertama, kedua tim saling mencatat pelanggaran satu sama lain. Striker Barcelona, Antoine Griezmann, bahkan mendapat kartu kuning akibat menjatuhkan pemain lawan.

Kebuntuan akhirnya dituntaskan Valencia di menit ke-29. Berawal dari tendangan sudut, sundulan Mouctar Diakhaby berhasil merobek gawang Barcelona.

Tuan rumah tak tinggal diam. Griezmann dan Messi sempat memberi ancaman lewat tekanan dan tendangan bebas ke zona pertahanan Valencia, meski selalu gagal.

Hingga akhirnya, Barcelona mendapat hadiah penalti di akhir babak pertama karena Jose Gaya menjatuhkan Griezmann di kotak terlarang. Bertugas sebagai eksekutor, Messi tidak menyia-nyiakan kesempatannya.

Barcelona mendadak trengginas di babak kedua. Lewat kaki Ronald Araujo, tuan rumah membalikkan keadaan menjadi 2-1 di menit ke-52. Jual-beli serangan langsung dilancarkan masing-masing kubu setelah ini.

Usaha Valencia akhirnya berbuah hasil di menit ke-69 dari sepakan Maxi Gomez. Tendangan ke sudut kanan bawah gawang tidak mampu dibendung kiper Marc-Andre Ter Stegen. Skor berakhir imbang hingga peluit panjang berbunyi.

Satu poin menahan Barcelona di peringkat lima klasemen sementara La Liga. Jika menang, Blaugrana sebenarnya bisa menggeser posisi Villareal di peringkat keempat.

Sedangkan bagi Valencia, hasil imbang meneruskan catatan lima pertandingan tanpa kemenangan. Valencia berada di peringkat ke-12 klasemen saat ini.

Klasemen La Liga Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Barcelona Barcelona 13 11 0 2 40 28 33
2 Real Madrid Real Madrid 12 8 3 1 25 14 27
3 Atletico Madrid Atletico Madrid 13 7 5 1 19 12 26
4 Villarreal Villarreal 12 7 3 2 23 4 24
5 Osasuna Osasuna 13 6 3 4 17 -3 21
BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement