Selasa 22 Dec 2020 14:42 WIB

Kai EXO Kerja Sama dengan Unicef Angkat Isu Nutrisi Anak

Kai EXO melakukan kampanye dengan Unicef secara virtual di seluruh dunia.

Rep: Umi Nur Fadhilah/ Red: Nora Azizah
Kai EXO bekerja sama dengan Unicef terkait isu nutrisi anak-anak terpinggirkan (Foto: Kai EXO)
Foto: Wikimedia
Kai EXO bekerja sama dengan Unicef terkait isu nutrisi anak-anak terpinggirkan (Foto: Kai EXO)

REPUBLIKA.CO.ID, SEOUL -- Kai EXO bekerja sama dengan Unicef terkait isu nutrisi anak-anak terpinggirkan. Kampanye ini dilakukan di seluruh dunia secara virtual.

Kampenye tersebut memungkinkan peserta untuk memilih item penting, seperti makanan terapeutik siap pakai, suplemen mikronutrien, kit vaksinasi, selimut, dan lainnya melalui platform daring. Item tersebut nantinya akan diberikan kepada anak-anak terpinggirkan di seluruh dunia.

Baca Juga

“Kai telah menyumbangkan waktu dan usahanya di tengah jadwalnya yang padat untuk mendorong orang lain bergabung dalam kampanye ini,” tulis pernyataan Unicef dilansir Soompi, Selasa (22/12).

Dalam pernyataan itu, Unicef menyampaikan terima kasih atas partisipasi Kai. Unicef berharap menemukan banyak relawan serupa untuk bergabung dengan kampanye itu.