REPUBLIKA.CO.ID, BOGOTA -- Gelandang Everton, James Rodriguez, kembali mendapat kritikan. Kali ini datang dari wartawan senior asal Kolombia, Wbeimar Munoz, yang menyebut James harus memberi kontribusi pada skuat the Toffees.
Sejak didatangkan dari Real Madrid musim panas tahun ini, pemain berpaspor Kolombia itu sudah tampil dalam 11 pertandingan di semua kompetisi. Ia pun menyumbang tiga gol dan empat assist.
Namun, hal tersebut dinilai belum cukup bagi pemain sekaliber James yang sudah pernah digembleng oleh Real Madrid dan Bayern Muenchen. Menurut Munoz, James selalu mengalami penurunan kualitas setelah tampil impresif di awal musim.
"Saya selalu berpikir, ini selalu terjadi di Real Madrid, Bayern Muenchen, dan sekarang di Everton. James mungkin punya masalah psikologis yang berdampak begini," kata Munoz seperti dilansir Marca, Kamis (24/12).
Munoz berpendapat, James adalah seorang pemain yang dapat mudah beradaptasi di lingkungan baru. Menurutnya, mudah bagi seorang James untuk mendapatkan teman jika berada di suatu tempat. "Maafkan saya jika terlalu kasar. Tapi menurut saya, James harus memilih antara sepakbola dengan bisnis," ujarnya.
Sebelumnya, kritikan serupa pernah dilontarkan Munoz untuk pemain Kolombia lain, Radamel Falcao. Ia menyebut Falcao tidak menghasilkan dampak apa pun ketika berseragam Manchester United (MU) lima tahun lalu.