Senin 28 Dec 2020 06:16 WIB

Scholes Minta Rashford Dimainkan Sebagai Penyerang Tengah

Ia mengakui bahwa Rashford memiliki kemampuan yang mumpuni.

Rep: Muhammad Ikhwanuddin/ Red: Gilang Akbar Prambadi
Marcus Rashford usai mencetak gol ke gawang Leicester City
Foto: manchester united
Marcus Rashford usai mencetak gol ke gawang Leicester City

REPUBLIKA.CO.ID, MANCHESTER -- Mantan pemain Manchester United (MU), Paul Scholes meminta Ole Gunnar Solskjaer untuk memainkan Marcus Rashford sebagai penyerang tengah. 

Saat MU ditahan imbang Leicester 2-2, Sabtu (26/12), Scholes melihat Rashford beberapa kali gagal mencetak gol meski sudah mendapat kesempatan emas. Alhasil, Rashford hanya berhasil menyumbang satu gol untuk skuad Setan Merah.

Ia tidak ingin menyalahkan striker berusia 23 tahun tersebut. Sebaliknya, Scholes menilai kesempatan yang gagal dikonversi menjadi gol disebabkan oleh penempatan Rashford yang keliru. 

"Dia (Rashford) tentu akan kecewa. Kita selalu berpendapat dia adalah pemain yang senang bermain lebih melebar. Dia seharusnya bisa mencetak gol (lagi)," kata Scholes seperti dilansir Tribal Football, Ahad (27/12). 

Di sisi lain, Scholes memuji gol yang dibukukan Rashford dalam laga tersebut. Ia mengakui bahwa Rashford memiliki kemampuan yang mumpuni saat bekerja sama dengan rekan-rekan setimnya. 

"Golnya merupakan penyelesaian yang apik. Mungkin mereka sedikit beruntung, tapi proses golnya bagus untuk dilihat," ucapnya. 

Klasemen Premier League Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Liverpool Liverpool 11 9 1 1 21 15 28
2 Manchester City Manchester City 11 7 2 2 22 9 23
3 Chelsea Chelsea 11 5 4 2 21 8 19
4 Arsenal Arsenal 11 5 4 2 18 6 19
5 Nottingham Forest Nottingham Forest 11 5 4 2 15 5 19
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement