REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Fabinho mengakui bergabung dengan Liverpool adalah keputusan terbaik dalam karier sepak bolanya. Fabinho membuat penampilan ke-100 bersama Liverpool dalam laga pada Ahad (27/12) saat menghadapi West Brom di Anfield.
Fabinho mengungkapkan dalam wawancara panjang dengan situs resmi Liverpool bagaimana kepindahannya ke Merseyside. Itu terjadi hanya beberapa hari setelah kekalahan Liverpool di final Liga Champions atas Real Madrid di Kiev, Ukraina, pada Mei 2018. Ia menganggap itu adalah momen penting dalam kariernya.
“Bagi saya, itu adalah perasaan yang sangat istimewa karena dalam karier saya, saya selalu ingin maju. Jadi pindah dari Monaco ke Liverpool adalah sesuatu yang hebat untuk karier saya,” kata mantan gelandang Monaco itu dilansir Tribalfootball, Rabu (30/12). “Jadi, secara pribadi, ini adalah hari yang baik bagi saya. Saya telah menonton pertandingan Liverpool vs Real Madrid di TV dan saya mendukung Liverpool, tetapi sayangnya, mereka tidak menang."