Sabtu 02 Jan 2021 19:19 WIB

Tottenham Kecam Tiga Pemain yang Langgar Protokol Covid

Erik Lamela, Sergio Reguilon, dan Giovani Lo Celso menggelar pesta saat Natal.

Red: Israr Itah
Sergio Reguilon mendapatkan kecamana dari klubnya Tottenham Hotspur karena melanggar protokol Covid-19 dengan menggelar pesta bersama dua rekannya dan satu pemain West Ham United.
Foto: EPA-EFE/Neil Hall
Sergio Reguilon mendapatkan kecamana dari klubnya Tottenham Hotspur karena melanggar protokol Covid-19 dengan menggelar pesta bersama dua rekannya dan satu pemain West Ham United.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Tottenham Hotspur mengecam tiga pemainnya, Erik Lamela, Sergio Reguilon, dan Giovani Lo Celso karena melanggar protokol Covid-19. Ketiganya tertangkap kamera berada di sebuah pesta besar selama periode perayaan libur Natal dan Tahun Baru. Pemain West Ham United Manuel Lanzini juga terlihat menghadiri pesta tersebut, yang melanggar pedoman tingkat empat protokol Covid-19 yang ketat.

Foto itu beredar di media sosial dan Spurs bereaksi dengan marah kepada ketiga pemain yang indisipliner. Lamela tidak masuk dalam skuad melawan Leeds United pada Sabtu (2/1) malam, sementara Reguilon di bangku cadangan. Adapun Lo Celso cedera.

Baca Juga

“Kami sangat kecewa dan sangat mengutuk foto ini yang menunjukkan beberapa pemain kami bersama keluarga dan teman bersama saat Natal. Terutama karena kami tahu pengorbanan yang dilakukan semua orang di seluruh negeri untuk tetap aman selama periode perayaan," sebut pernyataan Tottenham, dikutip dari Guardian, Sabtu (2/1).

“Aturannya jelas, tidak ada pengecualian, dan kami secara teratur mengingatkan semua pemain dan staf kami tentang protokol terbaru dan tanggung jawab mereka untuk mematuhi dan memberi contoh. Masalahnya akan ditangani secara internal."

Ini bukan pertama kalinya para pemain Spurs melanggar aturan lockdown. Ada beberapa insiden selama lockdown pertama musim semi lalu.

Pelatih Jose Mourinho terlihat menggelar sesi latihan pribadi dengan Tanguy Ndombele, Ryan Sessegnon, dan Davinson Sanchez terlihat berlari bersama. Sementara Serge Aurier berulang kali melakukan pelanggaran, dengan memotong rambut dan sesi latihan pribadi dengan Moussa Sissoko.

Klasemen Premier League Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement