REPUBLIKA.CO.ID, TURIN -- Udinese menghadapi juara bertahan Juventus pada awal 2021. Le Zebrette bertindak sebagai tim tamu.
Skuat polesan Luca Gotti menyambangi Turin. Duel giornata ke-15 Serie A itu, berlangsung di Stadion Allianz, markas Bianconeri, Senin (4/1) dini hari WIB.
Kedua tim memiliki kesamaan menuju pertandingan ini. Baik Udine maupun Juve menutup tahun lalu dengan hasil buruk.
Gotti memprediksi si Nyonya Tua bakal mencari pelampiasan. Bukannya takut, ia justru antusias menatap tantangan tersebut.
"Saya berharap mereka akan bersemangat dan menunjukkan kemarahan. Tetapi Udinese berada dalam situasi yang sama. Kami juga bisa mengandalkan kekuatan kami," kata allenatore 53 tahun ini, dikutip dari Football Italia, Ahad (3/1).
Ia sudah memiliki gambaran apa yang bakal terjadi. Ini terkait suasana pertandingan nantinya.
Timnya akan mendapat tekanan. Itu hal lumrah saat berhadapan dengan sebuah klub besar.
Gotti optimistis pasukannya bisa melewati hal tersebut. Pada penghujung musim lalu, mereka berjaya atas lawan yang sama.
"Kemenangan kami saat menghadapi Juve pada Juli (2020), membuat kami semakin percaya diri," ujar sosok yang pernah menjadi asisten pelatih Chelsea tersebut.
Le Zebrette patus waspada. Dalam empat kunjungan terakhir ke markas Bianconeri, tim tersebut selalu mengalami kekalahan.