Senin 04 Jan 2021 01:09 WIB

Napoli Permak Cagliari 4-1, Torino dan Verona Juga Menang

Napoli naik ke posisi empat klasemen sementara Serie A Italia.

Red: Israr Itah
Para pemain Napoli merayakan gol ke gawang Cagliari.
Foto: EPA-EFE/Fabio Murru
Para pemain Napoli merayakan gol ke gawang Cagliari.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Napoli mengamuk di kandang sendiri untuk membungkam Cagliari dengan skor 4-1 di Stadion Diego Maradona, Napoli, Ahad (3/1).

Berbekal tambahan tiga poin dari laga pekan ke-15 ini, i Partenopei naik ke posisi keempat klasemen sementara Serie A Italia dengan koleksi 28 poin. Cagliari tertahan di posisi ke-15 dengan koleksi 14 poin, demikian catatan laman resmi Liga Italia.

Baca Juga

Piotr Zielinski membawa Napoli membuka keunggulan setelah memanfaatkan umpan Andrea Petagna pada menit ke-25. Cagliari kemudian menyamakan kedudukan melalui gol Joao Pedro pada menit ke-60. Namun kedudukan imbang tidak bertahan lama setelah Zielinski memulihkan keunggulan Napoli melalui gol keduanya pada menit ke-62.

Tim tamu semakin berat menyamakan kedudukan setelah Charalambos Lykogiannisdiganjar kartu merah pada menit ke-65. Keunggulan jumlah pemain dimanfaatkan pasukan Gennaro Gattusso. Mereka memperbesar keunggulan saat Hirving Lozano memanfaatkan kemelut di mulut gawang Cagliari pada menit ke-74. Eksekusi penalti Lorenzo Insigne akibat handball Fabrizio Caligara di kotak terlarang pada menit ke-86 memastikan tuan rumah tak terkejar.