REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Barcelona mengatakan pemulihan Ansu Fati dari operasi lutut berada di jalur yang benar. Barcelona telah merilis pembaruan medis tentang pemain sayap yang cedera itu dan menjelaskan bahwa pemulihannya dari cedera berjalan dengan baik.
"Pemain tim utama Ansu Fati telah menjalani perawatan biologis regeneratif oleh Dr. Ramon Cugat di bawah pengawasan layanan medis klub, dengan evolusi cederanya mengikuti kursus yang sangat memuaskan," tulis pernyataan Barcelona dikutip dari Tribal Football, Selasa (5/1).
Ansu cedera November lalu dalam pertandingan melawan Real Betis, dan berhasil dioperasi untuk cedera meniskus internal lutut kirinya oleh Dr. Cugat.
"Musim ini, striker muda Barca telah memainkan 10 pertandingan (7 di liga dan 3 di Liga Champions), dengan total 596 menit di mana dia telah mencetak lima gol dan memberikan dua assist," tambah keterangan itu.