Rabu 06 Jan 2021 07:24 WIB

Misteri Pesan Chacha Sherly pada Postingan Ini

Kepergian pedangdut Chacha Sherly memberikan duka mendalam bagi keluarga dan kerabat

Rep: viva.co.id/ Red: viva.co.id
Chacha Sherly
Chacha Sherly

VIVA – Kepergian pedangdut Chacha Sherly memberikan duka mendalam bagi keluarga, kerabat dan sahabat. Chacha meninggal dunia pada Selasa, 5 Januari 2020 akibat kecelakaan di ruas tol Semarang-Solo kilometer 428. Meski sempat dirawat namun Chacha tidak terselamatkan.

Berbagai pesan duka masiih mengalir dari rekan seprofesi Chacha. Mereka merasa kehilangan karena semasa hidupnya, Chacha dikenal sebagai pribadi yang ramah, menyenangkan, lucu, baik dan sopan. Kepergian Chacha terasa begitu mendadak.

Namun ada satu pesan yang pernah ditulis Chacha kepada Keanu. Pesan tersebut menyiratkan seperti hal terakhir yang disampaikan oleh Chacha. Simak artikel ini selanjutnya.

Keanu dan Chacha Sherly mengisi program yang sama di In The Kost. Pada pertengahan Desember 2020, tiba-tiba Chacha mengirim pesan pribadi melalui akun Instagram ke Keanu. Ia mengaku rindu dan berharap bisa bertemu kembali dengan Keanu.

"Hiks aku berdoa supaya bisa ketemu lagi sama super mega bintang Keanu. Aamiiiiin Sehat selalu ya nuuu," tulis Chacha Sherly.

Keanu merasa bingung dengan isi pesan tersebut. Kala itu, ia merasa janggal karena keduanya terlibat dalam pekerjaan yang sama. Isi pesan itu diunggah melalui instastories Keanu.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Disclaimer: Berita ini merupakan kerja sama Republika.co.id dengan viva.co.id. Hal yang terkait dengan tulisan, foto, grafis, video, dan keseluruhan isi berita menjadi tanggung jawab viva.co.id.
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement